Optimalisasi Program Cegah Laka, Jasa Raharja Lahat Laksanakan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) Bersama Mitra Strategis 

Jumat, 14-Juni-2024, 08:56


Lahatonline.com, Lubuk Linggau – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Lubuk Linggau bekerja sama dengan Jasa Raharja Lahat dan mitra strategis lainnya dalam mengadakan Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam memberikan pertolongan pertama kepada korban kecelakaan lalu lintas.

Jasa Raharja Lahat diwakili PJ Jasa Raharja Samsat Lubuk Linggau Dadan Ramdani melaksanakan kegiatan pelatihan BHD tersebut bersama mitra strategis pada hari Rabu, 12 Juni 2024. Adapun mitra strategis tersebut terdiri dari anggota Polri/Polantas, Bhayangkari, Duta Lalu Lintas, pelajar/pengajar, pengemudi angkutan umum, perhubungan, instruktur olahraga, dan masyarakat.

Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) ini dibawakan oleh dr. Azzahra Uzhma. Dalam materinya, dr. Azzahra menjelaskan tentang berbagai jenis cedera yang sering terjadi pada korban kecelakaan lalu lintas, serta langkah-langkah yang harus diambil untuk memberikan pertolongan pertama. Para peserta pelatihan sangat antusias mengikuti pelatihan ini.

Kepala Jasa Raharja Cabang Sumatera Selatan, Mulkan, melalui Kepala Jasa Raharja Lahat, Arya Aditya menyampaikan bahwa Pelatihan Bantuan Hidup Dasar (BHD) ini merupakan bagian dari upaya Kepolisian bersama Jasa Raharja dan stakeholder strategis lainnya untuk meminimalisir dampak fatal dari kecelakaan lalu lintas.

Jasa Raharja berharap dengan pelatihan BHD yang diinisiasi oleh Kepolisian ini semakin banyak masyarakat yang memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam memberikan pertolongan pertama kepada korban kecelakaan. Hal ini diharapkan dapat membantu menyelamatkan lebih banyak nyawa korban kecelakaan lalu lintas.

“Kecelakaan lalu lintas masih menjadi salah satu penyebab utama kematian di Indonesia. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam memberikan pertolongan pertama kepada korban kecelakaan,” tutupnya, Jum’at, (14/06/24).

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater