Jasa Raharja Lahat bersama Polres Pagar Alam Gelar Ramp Check di PO Telaga Indah Armada Jelang Libur Idul Adha 2024 

Sabtu, 15-Juni-2024, 23:55


Lahatonline.com, Pagar Alam – Dalam rangka menyambut libur Idul Adha 2024 dan memastikan keselamatan pemudik, Jasa Raharja Lahat yang terdiri dari Kepala Jasa Raharja Lahat Arya Aditya dan PJ Samsat Pagar Alam Rohmat Bagus Prasetyo bersama Polres Pagar Alam yang diwakili oleh Kasat Lantas Iptu Jhoni Albert menggelar inspeksi keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan (ramp check) di PO Telaga Indah Armada, Pagar Alam, pada hari Sabtu, 15 Juni 2024.

Kegiatan ramp check ini bertujuan untuk memastikan kelayakan kendaraan yang akan mengangkut pemudik pada libur Idul Adha 2024 dalam kondisi yang baik. Dalam inspeksi ini, petugas memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan, kondisi fisik kendaraan, dan kesehatan pengemudi. Selain itu, petugas juga memberikan edukasi kepada pengemudi dan penumpang mengenai pentingnya keselamatan berkendara. Sementara itu, pihak kepolisian juga akan melakukan penindakan tegas terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi membahayakan keselamatan pemudik.

Kegiatan ramp check ini disambut baik oleh pihak PO Telaga Indah Armada. PO Telaga Indah Armada menyampaikan bahwa pihaknya selalu berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang aman dan nyaman bagi para penumpang. Pihak PO Telaga Indah Armada juga melakukan pemeriksaan rutin terhadap kendaraan sebelum beroperasi.

Kepala Jasa Raharja Lahat, Arya Aditya menyampaikan bahwa kegiatan Ramcheck ini merupakan langkah preventif untuk memastikan keselamatan para pemudik selama libur Idul Adha.

Diharapkan dengan adanya ramcheck ini, keselamatan para pemudik selama libur Idul Adha 2024 dapat terjamin. “Kami ingin memastikan bahwa semua bus yang beroperasi dalam kondisi laik jalan dan pengemudi dalam kondisi prima sehingga dapat meminimalkan terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ujar Arya Aditya singkat.

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater