KEBAN SAMBUT HUT RI 73, WARGA ANTUSIAS IKUTI LOMBA

Jumat, 17-Agustus-2018, 17:00


KEBAN – Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 73 Desa Kaban Kecamatan Lahat menggelar berbagai lomba, Jum’at (17/08/18).

Kegiatan perlombaan ini awali dengan lomba lari bebek, memecahkan air dalam kantong plastik, kelereng dalam sendok, makan kerupuk yang diikuti peserta dari tingkat anak-anak, dan tingkat dewasa dan orang tua, dengan lomba joget balon, bakia, tarik tambang, panjat pinang, dan lomba rakit. Terlihat antusias warga Keban mengikuti perlombaan menyambut HUT RI Ke 73.

“Lumayan meriah, karena peserta sangat antusias mengikuti lomba ini. Dalam rangka untuk memperingati HUT RI peserta nya semangat dan meriah,” ujar Ismet.

Lanjut Ismet menambahkan, kegiatan lomba ini selain seluruhnya disuguhkan oleh Karang Taruna Desa Keban dan di sponsori oleh pihak PT. BMS (Bara Mutiara Sakti), berupa hadiah lomba Panjat Pinang.

Gelaran lomba ini dalam rangka untuk memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 73.

“ Hal ini tak lain hanya untuk keseruan dan memeriahkan dalam memperigati HUT kemerdekaan RI dan rutin kita laksanakan setiap tahun,” katanya.

Lebih lanjut ia pun meyampaikan kegiatan ini telah berlangsung di gelar selama dua hari yang di mulai kemarin, Kamis (16/08/18).

“Kegiatan ini untuk mengenang para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Republik Indonesia, negara kita yang tercinta ini,” tukasnya.

Pantauan Lahat Online, kesempatan itu PT. BMS juga turut berpartisipasi dalam perlombaan tersebut dengan mengikuti lomba tarik tambang dan rakit.

(Mirhan)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater