ALUMNI ST YOSEF LAHAT (ALSANTYLA) BERBADAN HUKUM YAYASAN

Rabu, 3-April-2024, 15:54


JAKARTA – Alumni St Yosef Lahat (ALSANTYLA) di Jakarta, tadi malam mengadakan buka bersama pengurus di rumah kediaman Ketua Umum Alumni H. Yaniman Lani serta sekaligus membahas mengenai perubahan status Paguyuban menjadi Yayasan, Selasa (2 April 2024)

Melalui notaris Jakarta terkenal Suandi yang juga alumni, telah mendaftarkan nama Yayasan ALSANTYLA ke KEMENKUMHAM, yang bergerak di bidang Kemanusiaan, Sosial dan Keagamaan. Untuk sementara yang diberi amanah untuk menjalankan yayasan tersebut adalah Yaniman Lani (Ketua), Zahrohtiah (Sekertaris) & Hafis Tinerizza (Bendahara) didampingi oleh para Pengawas dan Pembina.

Dalam kepengurusan Yayasan Alsantyla tercantum nama2 Alumni yang telah berkiprah di TNI POLRI, dalam kancah politik dan bisnis Nasional, antara Lain ibu Melly Rivai Anggt DPR RI, bapak Kadir Djemaat, Letjen purn Saiful Rizal, Komjen purn Susno Duadji, Marsma purn Rakhman Hariadi dan para alumni yang juga mantan Pejabat ASN, BUMN, BUMD.

Semoga Yayasan ALSANTYLA ini nantinya dapat membantu masyarakat di Kab Lahat melalui bakti sosial dan bantuan bantuan bencana lain nya. Alumni St Yosef Lahat berkipràh ikut membangun kab Lahat dalam bidang sosial, kemanusiaan dan keagamaan.

(RELEASE)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater