Satres Narkoba Polres Lahat Sikat Bandar Sabu Pedesaan

Selasa, 6-Agustus-2019, 18:45


Lahat – Satres Narkoba Polres Lahat berhasil melakukan ungkap kasus tindak pidana Narkotika di wilayah hukum Polres Lahat, tepatnya di Desa Air Dingin Lama, Kecamatan Tanjung Tebat.

Berdasarkan Laporan Polisi dengan Nomor : – Lp / A- 129 / VIII / 2019 / Sumsel / Res Lahat, Tanggal 05 Agustus 2019. Telah ditangkap seorang Bandar bernama Marta alias Didit (37). Kejadian penangkapan terjadi pada hari Senin tanggal 05 Agustus 2019, sekira pukul 19.30 WIB.

Penangkapan terhadap Marta Dinata alias Didit dilakukan di teras rumahnya di Desa Air Dingin Lama, Kecamatan Tanjung Tebat. Saat dilakukan penggeledahan badan, petugas menemukan satu buah plastik rokok yg berisikan satu paket kecil serbuk kristal putih yang diduga Narkoba Jenis Shabu, Uang Rp 600.000 (enam ratus ribu rupiah), satu batang kaca pirek yang di dalamnya masih terdapat sisa serbuk kristal putih narkotika jenis shabu, tiga batang pipet plastik di dalam kain sarung warna biru yg sedang dipakai tersangka.

Saat dikonfirmasi hari ini, Selasa (06/08), Kapolres Lahat AKBP Ferry Harahap, SIK, M. Si melalui Kasatres Narkoba Polres Lahat, AKP Bobby Eltarik membenarkan adanya penangkapan ini.

“Benar kita sudah menangkap tersangka penyalah guna Narkoba yang berstatus Bandar. Bernama Marta Dinata alias Didit (37). Pria wiraswasta ini beralamat di Desa Air Dingin Lama, Kecamatan Tanjung Tebat, Kabupaten Lahat.

Dari tangan tersangka kita berhasil mengamankan barang bukti berupa 1 paket kecil serbuk kristal putih yg diduga Narkoba jenis Shabu seberat 0,62 gram. Uang Rp 600.000 ( enam ratus ribu rupiah), 1 batang kaca pirek yang di dalamnya masih terdapat sisa serbuk kristal putih narkotika jenis sabu, 1 buah bungkus plastik rokok, 1 potong kain sarung warna biru, dan 3 batang pipet plastik.

Saat ini tersangka bersama barang bukti telah diamankan di Polres Lahat untuk diproses secara hukum,” ungkap AKP Bobby Eltarik.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater