YM Masih Sempatkan Hadiri Pernikahan Yudi & Evi Lubuk Selo 

Rabu, 26-Juni-2024, 23:59


LAHAT ONLINE——Ditengah kesibukannya calon Bupati Lahat 2024 – 2029, Yulius Maulana ST masih meluangkan waktu untuk bisa bertatap muka kepada para tamu undangan dalam menghadiri resepsi pernikahan Yudi Harianto & Evi Eliya.

Sehingga, Cabup Lahat yang dikenal dengan sebutan YM ini, dijuluki tak mengenal lelah tersebut, selalu hadir ditengah-tengah masyarakat apabila diundang.

Seperti menghadiri pernikahan Yudi Harianto putra pertama dari anak pasangan Efendi dan Yuliana. Sedangkan, Evi Eliya Juniati putri kedua dari pasangan Kasiyo dan Juniarti, warga desa Lubuk Selo kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat, pada Rabu malam (26/6/2024).

Tak pelak, saat tiba diacara resepsi pernikahan warga Lubuk Selo kecamatan Gumay Ulu ini, Cabup Lahat Yulius Maulana ST bersama rombongan disambut antusias oleh keluarga pengantin serta tamu undangan dan warga setempat.

“Pertama-tama kami ucapkan terimakasih atas kehadiran bapak Yulius Maulana calon Bupati Lahat bersama rombongan yang telah menyempatkan diri untuk hadir diacara resepsi pernikahan anak kami ini,” ucap Ortu mempelai dalam menyampaikan sambutannya.

Ia menegaskan, dengan kehadiran Calon Bupati Lahat ditengah-tengah masyarakat kecil didesa Lubuk Selo kecamatan Gumay Ulu, Kabupaten Lahat pada malam ini, membuktikan bahwa pak Yulius Maulana ST, benar-benar memiliki jiwa seorang pemimpin.

“Ini buktinya, walaupun acara pernikahan anak kami dilangsungkan pada Malam hari, namun, bapak Yulius tetap menghadirinya. Sekali lagi, kami ucapkan terimakasih dan kami doakan serta mendukung atas pencalonan bapak Yulius dalam Pilkada Lahat 2024, semoga dipemilihan Calon Bupati Lahat nanti bisa terpilih,” tuturnya.

Diacara pernikahan Yudi & Evi ini, YM yang dijuluki “Raja Sawer” tersebut, kembali berbagi rezeki kepada masyarakat desa setempat, tamu undangan serta kedua mempelai yang hadir saat itu.

“Terimakasih atas doa dan dukungan warga desa Lubuk Selo kecamatan Gumay Ulu, saya doakan kepada kedua mempelai selamat menempuh hidup baru. Dan, semoga bisa menjadi keluarga yang Sakinah, Mawadah, dan Warahmah. Amin Ya’a Rob’bal Alaminn,” ungkap Yulius Maulana ST.

Selain itu, ditambahkan Yulius Maulana, tidak lama lagi akan dilaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, dirinya mengajak semua lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Lahat, untuk tidak terprovokasi dengan berbagai isu miring dan menyesatkan.

“Oleh karenanya, ayo kita bersama-sama membangun kabupaten Lahat dari berbagai Aspek. Banyak program yang telah kami siapkan untuk kemajuan dan membangun Lahat demi kesejahteraan masyarakat dalam Visi Misi program andalan YM agar Kabupaten Lahat lebih Amanah,” pungkasnya. (Reed)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater