PARA INVESTOR LIRIK PARIWISATA KAB LAHAT

Rabu, 9-Mei-2018, 21:33


ULAK PANDAN – Akhirnya Pariwisata Kabupaten lahat menjadi pusat perhatian para Investor dari Jakarta dimana sangat berpotensi untuk dijadikan tempat wisata yang menarik bagi wisatawan dari berbagai daerah. Rabu (9/5).

Fakta itu terbukti dimana hari ini Rombongan Investor dari Jakarta langsung mengunjungi tempat-Tempat Wisata yang ada di kab lahat seperti di Tempat Wisata gajahan desa Perangai dan Wisata Pelancu Desa Ulak Pandan Kecamatan Merapi selatan-Barat.

Haris Rusli salah satu Investor mengungkapkan bahwa dirinya tertarik dengan Pariwisata di kabupaten yang memiliki alam yang masih alami.

“Luar biasa melihat tempat Wisata di Kabupaten lahat, senang saya disini karna keadaannya sangat nyaman.

Jujur saya tertarik melihat pesona pariwisata di kabupaten lahat seperti contoh di Tempat sekolah gajah,  Pelancu dan Tempat Batu Megalit yang mana sudah menjadi andalan warga kabupaten lahat.

Saya berniat nantinya ketika Bang Bursah Terpilih Menjadi Bupati lahat akan memberikan bantuan untuk perkembangan pariwisata di kabupaten lahat”. Ujarnya.

Doni salah satu masyarakat Kecamatan Merapi Timur yang kebetulan berada di tempat Wisata Pelancu mengapresiasi atas inisiatif Para Investor yang akan memberikan bantuan untuk perkembangan Tempat Pariwisata di Kabupaten Lahat.

“Ai, ke maju nian base tempat Wisata Kiteni kele kapan la dapat bantuan dari Investor ni, pada kesempatan ini aku selaku masyarakat Kabupaten Lahat mengucapkan terima kasih banyak kepada Cabup lahat Bursah Zarnubi beserta wakilnya karna berkat mereka alhamdulillah banyak Investor yang akan membantu perkembangan wisata di kabupaten lahat”. Ungkapnya.

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater