Masyarakat Dihantui Ketakutan, Minta Bupati Ambil Tindakan

Teror Harimau Sudah Masuk Lahat

Sabtu, 14-Desember-2019, 22:04


LAHAT ONLINE, LAHAT – Terkait harimau berkeliaran, masyarakat saat ini banyak takut untuk berkebun, pada hal mayoritas masyarakat di pedesaan bekerja sebagai tani.

Karena itu, salah satu masyarakat Desa Tanjung Mulak, Minsuri meminta pemerintah Bupati, Kapolres dan Dandim serta BKSDA Lahat harus cepat bergerak agar masyarakat tidak takut ke kebun.

“Binatang Harimau tersebut coba diburu dulu, di lumpuhkan pakai bius dan di karantina dulu. Saya harap, Bupati Lahat cepat mengambil tindakan, kasihan masyarakat banyak yang takut ke kebun,” ujarnya.

Menurutnya, nyawa manusia lebih berarti dari nyawa binatang. Namun bukan berarti hewan tersebut dibunuh, tapi di lumpuhkan pakai bius dan di karantina.

“Kita berdoa kepada Allah SWT, semoga kejadian kejadian yang telah lalu tidak terulang lagi dan kepada masyarakat agar waspada,” tambahnya.

“Namun, jika ada yang berfikir bahwa itu nenek puyang turun dari gunung, itu pemikiran yang keliru. Harimau itu adalah binatang dan bukan mahluk gaib. Saya harap agar kita tidak berbuat syirik,” tandasnya.

Senada, salah satu masyarakat lainnya, Hartuti berharap agar permasalahan ini ditanggapi secara serius oleh pemerintah, agar tidak ada lagi korban yang berjatuhan.

“Bila perlu, jadikan ini sebagai kejadian luar biasa, sehingga mendapat sorotan dari pemerintah pusat, sehingga pemerintah pusat dapat membantu mencarikan solusi kedepan,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater