HUT RI ke-74, 295 Napi Lapas Lahat Terima Remisi

Jumat, 16-Agustus-2019, 11:49


LAHAT ONLINE, Lahat – Memperingati Hari Kemerdekaan RI yang ke 74, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II A Lahat memberikan potongan masa tahanan (remisi) ke 295 nara pidana (napi).

Hal tersebut disampaikan Kepala Lapas Klas II A Lahat, Herman Sawiran Bc IP SH MH melalui Kasi Binadik, Firman. Menurutnya lama potongan masa tahanan napi yang mendapatkan remisi berbeda beda.

“103 orang mendapat satu bulan remisi, 68 orang mendapatkan dua bulan, 83 orang mendapat remisi tiga bulan, 32 orang mendapat remisi empat bulan dan 9 orang mendapatkan remisi lima bulan,” ujarnya.

Diantara 295 napi yang mendapat remisi tersebut, ada satu napi yang akan pulang karena di potong remisi tiga bulan dan jumalah Napi/tahanan di Lapas Klas II A Lahat untuk sekarang mencapai 524 orang.

“Memang tidak semua warga Lapas mendapatkan remisi. Untuk tahanan yang belum putus di pengadilan dan tahanan yang belum melewati sepertiga dari masa tahanan tidak bisa kita beri remisi,” tambahnya.

Lebih lanjut, Firman menuturkan jumlah remisi napi yang berbeda beda berdasarkan jumlah masa tahanan yang telah mereka jalani. “Semakin lama mereka sudah menjalani masa tahanan, semakin banyak pula remisi yang mereka dapatkan, begitu pun sebaliknya,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala KPLP Lapas Klas II A Lahat, Firzon SAg menegaskan yang diusulkan mendapatkan remisi ke Kemenkumham harus memenuhi syarat yang sudah ditentukan.

“Selain sudah putus persidangan dan menjalani hukuman sepertiga dari masa tahanan, napi yang kita usulkan untuk mendapatkan remisi juga harus berprilaku baik dan mentaati aturan yang ada di Lapas,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater