Segini Usulan Disdikbud Untuk Rekrutmen ASN Tahun 2024 

Kamis, 4-April-2024, 15:08


LAHAT – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Lahat terus berupaya menutupi kekurangan guru ASN di Kabupaten Lahat, melalui penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sejak tahun 2021.

Tahun 2024, Disdikbud Lahat kembali usulkan kuota untuk formasi guru tersebut. Mengingat masih kurangnya guru yang berstatus Aparatur Sipil Negara (ASN) di sekolah desa khususnya.

“Tahun ini kami sudah usulkan ke BKPSDM Lahat sebanyak 407 kuota. Ini sisa kekurangan kuota yang sebelum adanya penerimaan PPPK tahun 2021 lalu,” terang Kepala Disdikbud Lahat Niel Aldrin melalui Kasi GTK Febriansyah.

Febriansyah menerangkan, sejak pembukaan rekrutmen PPPK tahun 2021, kekurangan guru di Kabupaten Lahat mencapai 2000an. Namun, hal tersebut dapat ditutupi secara perlahan melalui PPPK dari formasi tahun 2021, 2022, dan 2023.

“Hingga PPPK tahun 2023 ini sudah 1.754 guru yang lulus rekrutmen PPPK. Diantaranya 643 dari formasi tahun 2021, 894 dari formasi tahun 2022, dan 217 formasi tahun 2023,” ujarnya.

Febriansyah menambahkan, sebanyak 407 guru tersebut masih sebatas usulan, belum adanya ketetapan dari Menpan RB nantinya. “Iya semoga saja jumlah itu bisa ditetapkan dan tinggal bagaimana caranya guru untuk bisa lolos dalam tahapan selama seleksi. Yang jelas, persiapkan saja diri, perbanyak latihan soal atau latihan yang menyangkut tahapan seleksi nantinya,” pesannya. (via)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater