CAMAT KOTA AGUNG PIMPIN RAPAT PEMBENTUKAN PANITIA HUT RI KE-78 2023 

Kamis, 3-Agustus-2023, 10:10


KOTA AGUNG – Tak terasa peringatan dan perayaan hari ulang tahun RI yang ke 78. tahun 2023 telah berada di ambang pintu, oleh nya itu pemerintah kecamatan Kota Agung kabupaten Lahat menggelar rapat pembentukan panitia pelaksana perayaan hari ulang tahun RI .

Rapat pembentukan panitia pelaksana perayaan HUT RI ke 78 di pimpin langsung oleh camat Kota Agung Marsi,SE.MM. Rapat ini berlangsung di aula kantor camat Kota Agung yang di hadiri oleh camat Kota Agung, Marsi,SE.MM beserta Kasi dan staf, . Kapolsek Kota Agung, AKP.Zairul, Babinsa, Perwakilan Puskesmas, POL-PP dan Damkar, para kepala sekolah SD, SMP dan SMA, Kepala desa, para pengurus PKK desa dan PKK Kecamatan, Kamis (03/08/2023).

Menurut Marsi. Setelah terbentuknya pantai perayaan hari ulang tahun RI diharapkan dapat Bekerja dengan baik menyukseskan pelaksanaan seluruh rangkaian perlombaan utamanya Upacara detik detik proklamasi timgkat Kecamatan Kota Agung.
Kemudian di harapkan dapat tercipta persaudaraan yang harmonis antara panitia pelaksana, dengan pemerintah desa dan kecamatan sehingga nanti nya dapat membangun keakraban, sehingga dapat terbentuk kolaborasi dan kerja sama yang lebih berkualitas lagi.

Kemudian menyusun dan melaksanakan program dan kegiatan dalam rangka menyambut hari ulang tahun RI yang telah di rencanakan dengan harapan bisa membantu Pemerintah Kecamatan Kota Agung dalam melaksanakan program panitia dalam mensukseskan perayaan hari ulang tahun RI. Ke 78. di kecamatan Kota Agung kabupaten Lahat provinsi Sumatera Selatan.

Panitia pelaksanaan HUT RI yang telah dipilih, siap bersinergi dengan pemerintahan kecamatan Kota Agung dan Polsek Kota Agung demi suksesnya perayaan HUT RI di kecamatan Kota Agung.

Melalui momentum kemerdekaan ini, Kita menjadikan kecamatan Kota Agung yang lebih baik, aman dan tentram demi menumbuhkan rasa cinta kita terhadap NKRI,”pungkasnya.

Turut menambahkan mewakili Kepala Desa, Bastari notabene kepala Desa Tanjung Raman Kecamatan Kota Agung,” terkait penanganan dampak lingkungan diarea perkemahan perlu dibahas melalui forum rapat ini. seperti penyediaan tempat pembuangan sampah. terakhir menyepakati panitia HUT RI KE-78,”tegas Bastari.

Terakhir AKP.Zairul Kapolsek Kota Agung yang menghimbau selama dalam pelaksanaan perayaan HUT RI KE-78 untuk menjaga KAMTIBMAS dan menjaga lingkungan yang bersih dan sarana penyediaan tempat pembuangan sampah,”tegas Kapolsek singkat tegas.

Adapun beberapa pokok pembahasan, tempat pelaksanaan upacara detik-detik kemerdekaan RI, lapangan perkemahan, sarana pendukung, pengelolaan sampah dilokasi perkemahan dan hal-hal penting lainnya.

Saat berita ini ditayangkan rapat pembentukan Panitia HUR RI KE-78 kecamatan Kota Agung sedang berlangsung membahas dan menentukan petugas yang terlibat dalam Kepanitiaan HUT RI KE 78 tahun 2023.

Saplin Yuniko

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

GUMAY TALANG - Minggu, 05-Mei-2024 - 15:05

DESA SUKARAMI BANGUN MCK & JALAN SETAPAK. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater