DUDUK TENGAH JALAN, EMAK EMAK GEDUNG AGUNG HADANG ANGKUTAN BATUBARA

Senin, 28-September-2020, 22:06


GEDUNG AGUNG – Setelah Ratusan Emak Emak Warga Desa Prabu Menang melakukan aksi hadang angkutan batu bara kini giliran ratusan emak emak yang merupakan warga Desa Gunung Kembang Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat Sumatera Selatan menggelar aksi duduk ditengah jalan lintas Lahat-Muara Enim. Aksi ini mereka lakukan untuk menghadang angkutan batubara yang melintas di jalan menuju stokpile Titan, Rapen dan Stasiun Kereta api Desa Muara Lawai, Senin (28/9/20)

Emak emak sudah kesal melihat Angkutan Batubara jenis tronton dan petikemas yang mengakibatkan debu berterbangan yang menurut emak emak dapat menyebabkan ISPA.

“Rumah kami dipinggir jalan la debuan gale, dari angkutan batubara yang melintas setiap malam, mulai pukul 18.00 wib, belum lagi kalu kosong truk batubara galak ngebut balek nyo,” kata seorang emak emak yang turut duduk di tengah jalan dengan santai Kemacetan tak terhindarkan, puluhan kilo mobil terhenti, truck angkutan batu bara, tronton dan peti kemas terjebak tak dapat melintas.

“Malam ini dialogpun akan berlangsung, esok akan disampaikan ke Pemkab Lahat,” kata Miharta, Camat merapi timut

Sementara itu, Bambang MD, salah satu warga kecamatan merapi timur mengatakan bahwa truck tronton milik bupati lahat juga melewati beberapa desa dikecamatan Merapi Area.
“Truck milik Bupati Lahat juga lewat merapi, Desa Sirah Pulau, Desa Gunung Kembang, Desa Prabu Menang, Desa Arahan, Desa Tanjung Jambu dan Muaralawai,” kata Bambang.

(DINZUH)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater