PERNAH DI USULKAN, BANK TOLAK PASANG ATM DI PAJARBULAN

Anggap belum layak punya ATM

Jumat, 29-November-2019, 23:05


LAHAT ONLINE, PAJARBULAN – Sebagai kecamatan yang cukup banyak desa, Pajarbulan dianggap warga sudah pantas ada fasilitas umum mesin ATM. Hal itu karena Pajarbulan memiliki 20 desa dengan 11 ribu lebih jumlah penduduk.

Menurut Camat Pajarbulan Sarmisi SE, sebelumnya memang pernah ada usulan baik dari Kades maupun warga untuk disediakan ATM.

“Pernah ada usulan untuk dipasang ATM, agar memudahkan untuk bertransaksi. Pihak bank sudah pernah survey kesini, namun usulan itu ditolak, karena dianggap belum mencukupi syarat peredaran perekonomian,” kata dia, Jumat (29/11).

Lanjut Sarmisi, syarat tersebut di lihat dari masyoritas penduduk di Kecamatan Pajarbulan bekerja sebagai petani.

“Petani beda dengan ASN, atau pegawai swasta, yang menerima upah melalui bank. Petani masih melakukan transaksi secara konvensional, yakni jual hasil panen, dan terima uang cash. Jadi itulah alasan bank belum mau pasang mesin ATM di sini,” ungkap dia.

Kendati demikian, bagi sebagian masyarakat, mesin ATM juga diperlukan apabila ingin melakukan transaksi cepat.

“Kalau ada ATM, mungkin banyak juga petani disini akan buka rekening tabungan. Jadi uang hasil panen bisa disimpan di bank, sehingga bisa dipergunakan di Kecamatan Pajarbulan, hanya dengan kartu ATM,” pungkas Hengki warga setempat. (rpw).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater