Tak Panggil Forum Kades, Inspektorat Diminta Bekerja Secara Profesional

TERKAIT DUGAAN GRATIFIKASI DANA DESA KIKIM TIMUR

Selasa, 22-Oktober-2019, 23:56


LAHAT ONLINE, LAHAT – Terkait dugaan suap dana desa di Kecamatan Kikim Timur, yang menyeret beberapa pejabat dan instansi terkait. Hari ini, Selasa (22/10) pihak Inspektorat yang juga terseret kasus ini memanggil Camat Kikim Timur, Pebroni SE MM dan Kabid Keuangan dan Aset Desa Dinas Pemeberdayaan Masyarakat Desa, Elsye Hartuti SSTP MM untuk dimintai keterangan.

BACA : https://lahatonline.com/197566-inspektorat-periksa-camat-kikim-timur-dan-kabid-pkad-selama-2-jam.html

Namun dari pemanggilan kedua pejabat tersebut, nyatanya tak membuahkan hasil, bagaimana kelanjutan kasus ini selanjutnya. Dan yang membuat masyarakat kecewa, pihak Inspektorat justru tak memanggil si pemberi suap, Forum Kades Kecamatan Kikim Timur.

“Mereka kan di duga memberi suap, harusnya mereka di panggil, jangan hanya yang di duga menerima suap saja yang di panggil. Kami berharap pihak Inspektorat bekerja secara profesional, terlebih mereka juga terseret di kasus ini,” ujar salah satu masyarakat Kikim Timur, Arman.

Mengenai tidak di panggilnya Forum Kades Kecamatan Kikim Timur, pihak Inspektorat, yakni Yunisa Ramhan tidak membalas pesan singkat via WA wartawan dan hanya membaca pesan tersebut. Sehingga apakah Forum Kades tersebut akan di panggil atau tidak nantinya kita tidak tahu. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater