KAWANAN PENCURI DI JARAI, BERHASIL BAWA KABUR ‘PICK UP’

Senin, 30-Juli-2018, 22:16


JARAI – Nasib sial menghampiri Yandra (44), warga Desa Muara Payang, Kecamatan Muara Payang, Kabupaten Lahat. Bagaimana tidak, saat dirinya beserta anggota keluarga ny tertidur pulas, berhasil membawa kabur kendaraan pribadi miliknya, berjenis Pick Up Mitsubishi L 300.

Dari info yang didapati, kejadian ini bermula sekitar pukul 02.30 wib, Senin (30/7), dimana aksi nekat kawanan ini dipergoki oleh salah seorang tetangganya, Lemi (56), yang curiga akan suara yang berasal dari kediaman Yandra tersebut.

Bukan itu saja, lemi pun semakin dikagetkan dengan suara tembakan, semakin penasaran ia pun segera keluar untuk memastikan, namun, ketika baru membuka pintu depan suara tembakan ini semakin jelas terdengar.

Ternyata, merasa aksi pencurian mereka tepergok oleh lemi, dengan nekat komplotan in mengarahkan tembakannya ke kediaman lemi tanpa kompromi. Merasa terancam dengan tembakan tersebut, lemi pun mengurungkan niatnya untuk keluar tanpa bisa berbuat banyak.

Inipun sama yang dirasakan oleh sang pemilik mobil, dimana, dirinya hanya dapat merelakan serta menyaksikan mobil nya ini, dibawa pergi kabur pencuri tanpa bisa berbuat banyak untuk mempertahankan miliknya tersebut.

Barulah, usai aksi pencuri yang juga menggunakan mobil jenis Pick Up itu beraksi, dan kabur bersama mobil miliknya, ke arah wilayah Kabupaten tetangga yaitu Empat Lawang, barulah dirinya beserta dirinya berani untuk keluar rumah dan melaporkan ke pihak berwajib.

Kapolres Lahat, AKBP Robby Karya Adi SiK, melalui Kapolsek Jarai AKP Wantoro, membenarkan aksi nekat kawanan pencuri dinihari td, dimana dalam kejadian tersebut satu unit mobil pick up berhasil mereka bawa kabur.

” Saat ini sudah kita lakukan olah tempat kejadian perkara, dimana, dari hasil olah tkp, didapati pada bagian atas pintu depan rumah saksi korban Lemi, terdapat lubang bekas tembakan. Para pelaku berhasil membawa hasil curian ke arah wilayah Empat Lawang. Proses penyelidikan masih terus kita lakukan, dan kawanan ini juga masih dalam pengejaran.” tukas Kapolsek dihubungi via handphone miliknya.(CEPY – LAHAT)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater