LSM GARDA NUSANTARA BANTU PENDERITA LUMPUH

Sabtu, 10-November-2018, 21:21


TANJUNG AUR – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Garda Nusantara kabupateh lahat terus berikan bantuan kesehatan kepada masyarakat tidak mampu. Sabtu (10/11).

Fakta itu terlihat jelas ketika awak media tidak sengaja melihat langsung Ketua LSM Garda Nusantara KMS Joko Ayeng hari ini membesuk salah satu warga tak mampu di Desa Tanjung Aur Kecamatan Kikim Tengah Kabupaten lahat bernama Sapri, diketahui sudah 3 bulan sakit akibat kelumpuhan pada dirinya.

Dijelaskan ayeng bahwa, kehadiran dirinya di rumah kediaman sapri atas informasi dari sodaranya yang kebetulan kenal dan tau tentang program kesehatan yang sudah dijalankannya dari tahun 2008 sampai saat ini, dan Ayeng pun langsung hadir untuk memberikan bantuan untuk Sapri.

“Yo, kemarentu pak Caok ngabari aku bahwa ada salah satu tetanggonyo yang memerlukan bantuan kesehatan bernama pak sapri yang terindakasi sakit lumpuh, ya akhirnya aku hari ini langsung kesini untuk memberikan bantuan kesehatan kepada beliau.

Tadi, pas aku baru sampe, aku sempat ngajak pak sapri untuk merikso dio ke puskesmas, sekalian menentukan hari supaya pak Sapri dirawat dirumah sakit umum lahat karna menurut pegawai puskes pak sapri harus dirawat di lahat.

Jujur aku pribadi sangat prihatin melihat keadaan pak sapri yang sudah 3 bulan mengalami kelumpuhan pada tubuhnyo, beliauni merupakan keluarga yang dak mampu untuk berobat dan pada akhirnya beliau cuma dirawat oleh istrinya dan ke empat anaknya”. Jelasnya.

Jadi, “Pada kesempatan ini aku mengajak kepada seluruh masyarakat supaya menyisihkan rezekinya untuk memberikan bantuan kepada pak sapri supaya pak sapri bisa mendapat biaya pengobatan dan secepatnya bisa sembuh dari penyakit yang dideritanya”. Ucap ayeng.

Saat ditanya dari mana asal dana untuk mendukung program yang dilaksanakan oleh LSM Garda, ayeng yang dikenal dekat dengan masyarakat ini menjawab bahwa dana yang didapat untuk membantu orang sakit tidak mengikat yang terkadang dirinya rela mengeluarkan biaya pribadinya untuk membantu masyarakat yang sakit yang tak mampu untuk berobat.

“Ya inila kami, terkadang kami sokongan untuk memberikan bantuan kesehatan kepada masyarakat, kemaren banyakla yang bantu bantu program kami dan sampai hari ini mereka masih ada yang tetap bantu, seperti Pak Nasrun Aswari, Bu meliana, pokoknya banyakla.

Harapan aku, kedepan semoga kegiatan yang tulus untuk masyarakat dak mampu ni mendapat dukungan dari pihak pemkab lahat, karna alhamdulillah sudah ratusan orang sudah merasakan program mulia ini yang insya Allah diberkahi oleh Allah SWT, karna saya menjalani ini iklas karna Allah”. Ungkapnya.

Yati, salah satu kelurga sapri mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan yang sudah diberikan oleh ayeng.

“terime kasih yeng, mintakla bae sanak kamitu pacak cepat sihat mangke pacak menjadi tulang punggung bini dan anaknye, amin”. Pungkasnya. (ALI)

<a href=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/bsd-online-nyatakan.gif”><img src=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/bsd-online-nyatakan.gif” alt=”” width=”800″ height=”531″ class=”alignnone size-full wp-image-168888″ /></a>

<a href=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/FB_IMG_1540992227670.jpg”><img src=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/FB_IMG_1540992227670.jpg” alt=”” width=”720″ height=”720″ class=”alignnone size-full wp-image-170545″ /></a>

<a href=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/received_334939177260471.jpeg”><img src=”http://v2.lahatonline.com/wp-content/uploads/2018/10/received_334939177260471.jpeg” alt=”” width=”1224″ height=”1544″ class=”alignnone size-full wp-image-168585″ /></a>

 

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater