AMIL MASJID AL-AKBAR KOTA AGUNG DISTRIBUSIKAN ZAKAT FITRAH 

Jumat, 21-April-2023, 15:05


KOTA AGUNG – Nenjelang H-1 Lebaran, Unit Pengumpul Zakat (UPZ) atau Panitia Amil Zakat, Masjid Al-Akbar Desa Kota Agung kecamatan Kota Agung nengumpulkan dan mendistribusikan zakat Fitrah 1444 Hijriah/2023 Masehi, Jum’at (21/04/2023).

Ketua Panitia Amil Zakat Masjid Al-Akbar, Rupawi mengatakan jumlah jiwa yang membayar zakat fitrah 262 jiwa, dengan ketetapan Beras 2,5 KG dan Uang Rp.30.000/ jiwa.

Ditambahkannya, pendistribusian zakat fitrah 1444 Hijriah/2023 Masehi kepada fakir miskin, guru ngaji, sekaligus Marbot Masjid Al-Akbar desa Kota Agung.

“Kami atas nama pengurus masjid Al-Akbar dan remaja Masjid mengucapkan minal aidin mal faidzin mohon maaf lahir dan batin. jikalau ada salah dan khilap dalam melaksanakan tugas selaku pengurus masjid dan panitia amil zakat fitrah masjid Al-Akbar,” ungkap Rupawi.

Terpantau pengurus masjid Al-Akbar mulai menyalurkan hasil pengumpulan zakat fitrah kepada yang berhak berdasarkan ketentuan sesuai ajaran agama Islam.

Caplin/LO

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater