MAHASISWA KKN STIE SERELO LAHAT, SOSIALISASIKAN 3M DAN PATUH LALULINTAS

Kamis, 11-Februari-2021, 23:00



TANJUNG PAYANG – Sokolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Lahat melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) menjalankan program KKN di SMP Islam Cendikia Desa Tanjung Payang, Kecamatan Lahat Selatan, Kabupaten Lahat yang disambut baik Kepala Sekolah SMPIT Ikhlas Cendikia Ummi Sakdiah S,Pdi dan dibantu Satlantas Polres Lahat sebagai nara sumber Bripka Dadik Oktadinto SH,MM, Kamis, (11/02/21).

Mahasiswa KKN STIE Serelo Lahat Heru menyampaikan, dengan adanya kegiatan sosialisasi 3M dan Patuh Lalulintas,.masyarakat lebih peduli dalam menerapkan protokol kesehatan ketika keluar rumah. Utamanya kesadaran kepada masyarakat dalam penerapan 3M saat di luar rumah khususnya ditempat umum”, Ucap Heru Ketua Kelompok KKN didampimgi Darmudin

Ditempat yang sama Bripka Dadik Oktadianto SH MM mengharapkan, generasi muda untuk bersama – sama terlibat gerakan memutus penyebaran COVID-19 dan Patuhi Lalulintas.

“Pencegahan Covid-19 ini memang harus terus dilakukan secara bersama-sama, tidak bisa sepihak saja. Karena jika dinyatakan terkonfirmasi dan orang tersayang ikut menjadi korban maka nyawa adalah taruhannya”, tutur Bripka Dadik

“Kami dari Polres Lahat sangat mengapresiasi Mahasiswa KKN STIE Serelo Lahat kelompok 8 Angkatan XXIV Tahun 2021 yang mau membantu program pemerintah memutus mata rantai virus corona Covid-19.

Sementara itu Kepala Sekolah SMPIT Ikhlas Cendikia Ummi Sakdiah S.PdI menyambut baik kegiatan sosialisasi Protokol Kesehatan 3M dan Patuh Lalintas yang dilakukan adik-adik Kuliah Kerja Nyata (KKN) STIE Serelo Lahat bekerja sama dengan Satlantas Polres Lahat.

“Kegiatan positif kita harus dukung, apa lagi kegiatan tersebut untuk memutus penyebaran virus corona dan patuh Lalulintas di sekolah-sekokah” ,Ungkapnya (Benz Tahrim)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

GUMAY TALANG - Minggu, 05-Mei-2024 - 15:05

DESA SUKARAMI BANGUN MCK & JALAN SETAPAK. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater