CAMAT MULAK ULU LANTIK PJ KADES DATAR BALAM DAN KARANG LEBAK 

Jumat, 12-Januari-2024, 14:16


MUARA TIGA – Camat Mulak ulu, Marles Yuniardi,S.kom.MM Atas nama PJ.Bupati Lahat Muhammad Farid,S.STP.MM melantik Penjabat Kepala Desa Datar Balam dan Penjabat Kades Desa Karang Lebak. Pelantikan bertempat di gedung AULA Kantor Camat Mulak Ulu yang di Mulai Pukul 09:00 wib hingga selesai.

Hadir dalam acara pelantikan tersebut Unsur Tripika kec Mulak ulu, yang terdiri Camat Mulak Ulu, Danramil 0405-09/Kota Agung, Kapten.Heru Winardi dan Kapolsek Mulak Ulu, IPTU.Ismail, Kepala Kantor Urusan Agama Mulak Ulu, Ketua Forum Kepala Desa serta para undangan yang terdiri perangkat Desa dan BPD Desa Datar Balam dan Karang Lebak, Jum’at (12/01/2024).

Kepala Desa definitip Desa Datar Balam sebelumnya di jabat oleh Idison yang berakhir masa jabatannya, sekarang di jabat oleh Penjabat Kepala Desa Bapak Pandri,SIP. sedangkan untuk Penjabat Kepala Desa Karang Lebak di jabat oleh Evi Aprianti menggantikan Erdiansyah karena berakhir masa jabatan.

Camat Mulak ulu, Marles Yuniardi dalam sambutanya mengatakan, “Selamat kepada Pj Kades yang baru saja dilantik semoga bisa menjalankan tugasnya dengan baik di Desa Datar Balam dan Karang Lebak.

Sebagai ungkapan terimakasih juga disampaikan kepada mantan Kades yang lama yang telah mengabdi dan menjalankan tugas selama memimpin di Desa,”ujar Marles.

Lebih lanjut Marles berpesan, memasuki tahun politik di tahun 2024 ini agar Pj.kepala desa agar bisa menjalankan tugas dengan baik sesuai peraturan dan undang-undang No 6 thn 2014 tentang Desa.

Dalam menjalankan tugas hendaknya Penjabat Kades benar-benar bekerja dengan baik sesuai peraturan yang berlaku,

Seperti dusebutkan dalam pasal 51 hurup j , UU no 6 thn 2014 yang intinya kepala desa beserta jajaranya harus Netral dan tidak boleh melakukan politik praktis.

Oleh karena itu diharapan kepada seluruh Kades sekecamatan Mulak ulu untuk tetap Netral dan tidak melakukan politik praktis, paparnya dengan tegas

Pj kades Datar Balam yang baru saja dilantik, Pandri.SIP usai pelantikan kepada Media LahatOnline.com mengatakan ,banyak mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Pj.Bupati Lahat serta Camat Mulak ulu yang telah mempercayakan jabatan ini kepada saya. juga kepada masyarakat Desa Datar Balam yang telah memberikan kesempatan untuk mengabdi dan bertugas di Desa Datar Balam.

Saya berharap dukungan dan bantuan seluruh masyarakat Desa Datar Balam dalam saya melaksanskan tugas,sehingga apa yang dicita-citakan masyarakat bisa terlaksana dengan baik,”ungkap Gareng sapaan akrab Pandri.

Pelaksanaan pelantikan berlangsung khidmat. diakhir acara dilakukan jabat tangan secara bergiliran dari para undangan sebagai simbol ucapan selamat kepada Penjabat yang dilantik. proses pelantikan berlangsung sukses dan lancar.

Caplin Mulak

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

GUMAY TALANG - Kamis, 09-Mei-2024 - 09:50

PT BAS SITE GUMAY KEMBALI BEROPERASI

selengkapnya..

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater