Taman Belambangan Desa Payo Ramai di Kunjungi

Kamis, 2-Januari-2020, 14:37


LahatOnline.Com, Payo – Taman Wisata Belambangan merupakan Destinasi Wisata Wahana Selfie di jalan Lintas Sumatra Desa Payo Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat binaan Bhabin Kamtibmas Polres Lahat, Bripka Andi Widianto bersama Toni Iskandar. Selain itu mereka berdua juga mengelolah Bank Sampah Maju Bersama.

Wisata Selfie Taman Belambangan ini menawarkan keindahan serta menyanjikan Sungai Lematang dan Alam Sekitar yang enak dipandang mata sambil berselfie ria diatas perahu dengan ornamen warna warni yang semuanya terbuat dari ban bekas.

Ditaman Belambangan Desa Payo juga menyediakan makanan yang hasilnya kreasi dari Bank Sampah Desa Payo Maju bersama.

Toni Iskandar di Taman Belambangan Desa Payo ( 2/1/20 ) merasa bersyukur berkat kreatifitas dan binaan dari Bhabin kamtibmas bukan hanya mengurusi keagamaan dan hubungan kemasyarakatan saja, namun menurut Toni beliau juga membimbing pengelolahan sampah menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis melalui Bank Sampah dan juga pengembangan menjadi Taman Wisata untuk mencuci mata, ” ujar Toni

Mari Ajak keluarga Anda ketaman belambangan desa payo Kecamatan Merapi Barat. ( Dias )

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater