Camat Merapi Selatan Sabarudin Lantik Pj Kepala Desa Lubuk Betung 

Senin, 15-Januari-2024, 12:05


Lahatonline.com, Suka Merindu – Camat Merapi Selatan, Sabarudin, SE., pada pagi hari ini melantik Penjabat (Pj) Kepala Desa Lubuk Betung Kecamatan Merapi Selatan, Kabupaten Lahat, Senin, (15/01/24) sekitar pukul 10.00 WIB di Aula Kantor Camat Merapi Selatan.

Pelantikan serta pengambilan sumpah janji jabatan Mirwan Alanto, S.Pd., sebagai Penjabat Kepala Desa Lubuk Betung berdasarkan surat keputusan Bupati Lahat nomor : 141 / 24/ KEP / BPM Pemdes / V / 2024 tanggal 15 Januari 2024. Dan berakhirnya masa jabatan Warsan kepala desa defenitif dengan surat keputusan Bupati Lahat tanggal 26 April 2017 nomor : 140 / 46 / KEP / BPM Pemdes / II / 2017. Diberhentikan dengan hormat.

“Demi Allah Saya bersumpah / berjanji bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya selaku penjabat kepala desa Lubuk Betung Kecamatan Merapi Selatan dengan sebaik-bainya dan seadil-adilnya, bahwa saya selalu taat dalam mengamalkan dan mempertahankan pancasila dan undang-undang dasar 1945 sebagai konstitusi negara serta segala peraturan perundang-undangan yang berlaku bagi persatuan Republik Indonesia,” ucap Mirwan menirukan Camat.

Usai dilantik, Mirwan Alanto menyampaikan terima kasih kepada Camat Merapi Selatan yang telah melantik dirinya, serta Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh kepala desa, BPD, sanak keluarga yang telah menyempatkan hadir dalam acara pelantikan tersebut.

Selain itu, Mirwan juga meminta kepada camat dan kepala desa ataupun perangkat desa Lubuk Betung untuk membimbing dan selalu berkoordinasi didalam dirinya mempin desa Lubuk Betung untuk lebih baik lagi kedepannya.

Sementara itu, Camat Merapi Selatan Sabarudin menyampaikan ucapan selamat kepada Mirwan Alanto yang tekah sah serta dilantik untuk menjabat kepala desa Lubuk Betung.

Ia berpesan supaya amanah yang diberikan dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya serta jangan sungkan untuk selalu berkoordinasi kepada pemerintah kecamatan terkait segala hal yang menyangkut di desa Lubuk Betung.

Sabarudin juga meminta Penjabat Kepala desa untuk dapat bekerja sama dengan perangkat desa, BPD didalam menjalankan roda pemerintahan di Lubuk Betung.

“Lanjutkan yang baik serta selalu berkoordinasi dan bekerja sama untuk memajukan desa Lubuk Betung yang lebih maju dan lebih baik lagi,” pesan Camat.

Selanjutnya, Warsan selaku mantan kepala desa menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga desa yang telah memberikan amanah sebagai kepala desa hingga tuntas.

“Terima kasih kami ucapkan,” katanya singkat.

Panataun media ini, usai pengambilan sumpah janji jabatan serta pelantikan, dilanjutkan dengan serah terima jabatan dari kepala desa yang lama kepada kepala desa yang baru.

Pelantikan tersebut juga dihadiri para perangkat desa Lubuk Betung, BPD, LPM, masyarakat Lubuk Betung serta keluarga dari Pj Kepala Desa Lubuk Betung.

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

GUMAY TALANG - Kamis, 09-Mei-2024 - 09:50

PT BAS SITE GUMAY KEMBALI BEROPERASI

selengkapnya..

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater