Ekman Pastikan Virus Corona Tak Hambat Dana Desa

Selasa, 31-Maret-2020, 18:41


LAHAT ONLINE, LAHAT – Meski pun wabah virus corona menyebar di hampir seluruh wilayah Indonesia, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Lahat, Ekman Mulyadi SSos memastikan bahwa dana desa 2020 tidak terhambat.

Menurutnya, yang menghambat pencairan dana desa itu dari desa itu sendiri. Dimana masih banyak desa yang belum menyelesaikan APBDes, sehingga dana desa tidak bisa dicairkan.

“Meski pun saat ini virus corona tengah menghantui kita, namun kami pastikan hal tersebut tak menghambat pencairan dana desa,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ekman mengatakan bahwa dana desa sebenarnya sudah ada dan tinggal dikirim ke rekening desa, dengan syarat APBDes harus sudah selesai.

“Dengan menggunakan dana desa, kita dapat menggunakannya untuk mengantisipasi virus corona, diantaranya membeli disinfektan, alat penyemprot dan tempat cuci tangan,” tandasnya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Minggu, 17-Maret-2024 - 17:21

YM VS HCU Mulai Perang Spanduk. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater