Kap.Inf. Ferryson, Himbau Warga Untuk Tidak Melakukan Penyetruman Ikan Di Sungai

Selasa, 28-Juli-2020, 14:47


LahatOnline.Com,Desa Lubuk Dendan – memasuki musim kemarau, Kap. Inf. Ferryson Selaku Danramil Kota Agung Kabupaten Lahat mengajak serta menghimbau kepada seluruh masyarakat Desa Lubuk Dendan Kecamatan Mulai Sebingkai Kabupaten Lahat (Sumsel) untuk tidak melakukan pembakaran hutan, Selasa, (28/07/20)

” Mengapa hal ini kami sampaikan ? Karena bahaya Pembakaran hutan itu sangat berdampak pada seluruh masyarakat, seperti gangguan pernafasan sehingga dapat menimbulkan berbagai penyakit ” Ujar Kap. inf. Ferryson hal itu disampaikan di Desa Lubuk Dendan Saat pembagian BLT-DD tahap ketiga pada hari Selasa Pukul 09 Wib.

Selain itu, Danramil Kota Agung Kap. Inf. yang dikenal ramah ini juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak nyetrum ikan, Meracun Ikan ( Nube ) dan jenis lainnya yang dapat mematikan seluruh ikan disungai.

” Iya jadi disini kami menyampaikan Himbauan dari Bapak Bupati Lahat Cik Ujang, SH melalui Kami selaku Danramil Kota Agung hendaknya masyakat untuk tidak meracun ikan disungai, melakukan penyetruman dan peledakan di disungai, itukan sangat berbahaya, dari iduk hingga ke ikan kecil akan dapat musnah dan mati semua “. Himbau Danramil Kota Agung

Dalam Hal ini, Ferryson menyampaikan jika masyarakat yang kedapatan meracun ikan, akan ditindak tegas. Bagi masyarakat yang melihat orang meracun ikan di sungai hendaknya melaporkan ke pemerintah Desa, masyarakat tersebut akan mendapatkan hadiah dari Bupati Lahat uang Rp 3.000,000.

” Benar bisa dipidana jika ada warga yang kedapatan meracun, nube ikan, nyetrum dan melakukan peledakan di sungai ” Tegas Kap. Inf. Ferryson (Tahrim)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Minggu, 12-Mei-2024 - 23:02

DESA LINGGAR JAYA DIBANGUN SPAL

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater