PPIH Kloter 14 Palembang Lakukan Screening Kesehatan Jemaah Calon Haji 

Selasa, 11-Juni-2024, 18:27



Arab Saudi – Jelang puncak haji Wukuf di Arafah, Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter 14 Palembang, lakukan visitasi ke kamar para jemaah calon haji yang tergabung dalam kloter 14 embarkasi Palembang.

Visitasi bertujuan untuk lakukan screening kesehatan pada jemaah calon haji, khususnya jemaah haji lansia dan beresiko tinggi. Sebab pelaksanaan puncak haji Wukuf di Arafah tinggal hitungan hari saja yakni tepat pada 15 Juni 2024.

“Hari ini kami visitasi ke kamar-kamar jemaah, untuk lakukan pengecekan kesehatan mereka, sekaligus menjaring jemaah haji lansia dan beresiko tinggi yang akan masuk kedalam kategori jemaah Murur,” ujar Ketua Kloter 14 Palembang, Khairul Saleh SAg MM melalui pesan WhatsApp, Selasa (11/6/2024).

Sebelumnya, sambung Khairul Saleh, PPIH Kloter 14 Palembang yang terdiri dari satu Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI), satu orang Tim Pembimbing Ibadah Haji (TPIH) dan Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) yakni satu orang dokter serta dua perawat, telah lakukan peninjauan terhadap lokasi wukuf di Arofah dengan dilanjutkan ke Muzdalifah dan Mina.

Tidak hanya itu saja, pihaknya selaku petugas kloter juga sudah mengajak para pimpinan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) yang tergabung dalam kloter 14, untuk mengatur penempatan jamaah pada saat di tenda Arafah dan Mina nantinya. Kloter 14 Palembang membawahi 445 jemaah yang terdiri dari KBIH As-Salam, KBIH Miftahussalam, KBIH Ashofa dan jemaah haji mandiri.

“Kami juga menyusun siapa-siapa saja yang akan bertanggungjawab terhadap tugasnya, seperti bertugas pada saat wukuf, baik itu imam sholat, khotib, khutbah wukuf, dan yang memimpin zikir,” jelas Khairul.

Khairul juga terus mengingatkan kepada jemaah calon haji kloter 14 embarkasi Palembang, agar tetap menjaga kesehatan dan menyarankan untuk menahan diri dalam melaksanakan aktifitas ibadah ke Masjidil Harom. Mengingat jaraknya pemondokan (penginapan) cukup jauh sekitar 2 kilometer.

“Sementara cukup melaksanakan aktifitas ibadah di musholla pemondokan, atau masjid terdekat diseberang jalan tempat pemondokan saja. Tentang kesehatan jemaah haji Lahat, alhamdulillah juga dalam kondisi baik, meski ada beberapa yang konfirmasi kurang fit tapi itu terjadi pada jemaah yang resiko tinggi,” sampainya. (via)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater