Ramadhan 1445 H, Jasa Raharja Lahat Dan Sat Lantas Polres Lahat Berbagi Takjil 

Kamis, 14-Maret-2024, 18:19


Lahatonline.com, Lahat – Hari ke -3 Puasa Ramadhan 1445 H tahun 2024, PT. Jasa Raharja Lahat bersama Satuan Lalulintas Polres Lahat berbagi takjil kepada para pengendara yang melintas di Jalan Kolonel Barlian atau tepatnya disimpang Empat Kejaksaan Negeri Bandar Jaya Lahat.

Nampak Kepala Perwakilan Jasa Raharja Lahat Arya Aditya bersama Kasat Lantas Polres Lahat AKP Muriyanto, memberikan bingkisan takjil kepada pengendara roda 2 maupun roda empat yang melintas dilokasi tersebut.

Turut kebagian para tunakarya serta warga lainnya.

Kepala perwakilan PT. Raharja Lahat Arya mengungkapkan pihaknya bersama satuan Lalulintas Polres Lahat berbagi takjil dihari ke- 3 pelaksanaan ibadah puasa kepada para pengendara sekaligus meberikan edukasi tentang keselamatan berlalulintas.

“Iya, kita mengajak para pengendara untuk tertib berlalulintas serta taat bayar pajak kendaraan, sekaligus berbagi takjil untuk berbuka puasa,” katanya singkat.

Diberitakan sebelumnya PT. Jasa Raharja Perwakilan Lahat berkolaborasi dengan Satuan Lalulintas Polres Lahat pada sore hari ini sekitar pukul 16.00 WIB melakukan sosialisasi terhadap para pengendara yang melintas di Jalan Kolonel Barlian Bandar Jaya atau simpang Empat Kejaksaan Negeri Lahat Kecamatan Lahat, Kamis, (14/03/24).

Sosialisasi tersebut berupa mengedukasi masyarakat agar tertib berlalulintas serta taat dalam membayar pajak kendaraan.

Kepala Perwakilan Jasa Raharja Lahat, Arya Aditya mengatakan, pihaknya berkolaborasi dengan Satuan Lalulintas Polres Lahat melakukan hal tersebut guna mencegah kecelakaan lalulintas dan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor.

“Karena didalam pajak terdapat komponen ansuransi yang dikelolah oleh jasa raharja untuk korban-korban lalulintas, selain itu kita berupaya untuk mencegah kecelakaan, pun kalaupun terjadi kecelakaan siap membantu,” ujarnya kemedia ini saat diwawancarai disela kegiatan.

Pihaknya juga menekankan agar para pengendara tetap selalu berhati-hati dalam berkendara dan selalu melengkapi surat-suat kendaraan dan tidak lupa untuk tepat waktu dalam membayar pajak.

“Dan kita juga membagikan takjil sebagai inisiasi jasaharja dan satlantas, karena bertepatan dengan bulan puasa, jadi paslah dengan pemberian takjil,” katanya lagi.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Lahat AKP Muriyanto, SH.MH mengatakan, kolaborasi pihaknya dengan jasa raharja Lahat guna menekan angka kecelakaan lalulintas khususnya di Kabupaten Lahat.

“Selain itu ini adalah serangkaian kegiatan operasi keselamatan Musi tahun 2024, dimana kami Sat Lantas Polres Lahat mengajak masyarakat untuk tetap tertib berkendara,” ujarnya.

Dimana, lanjut AKP Muriyanto, sasaran operasi keselamatan Musi 2024 ialah berkendara menggunakan HP, pengemudi atau pengendara dibawah umur, bersepeda motor berbonceng lebih dari satu orang, tidak menggunakan helm dan tidak menggunakan safety belt, berkendara dalam pengaruh alkohol, melawan arus dan melebih kecepatan, kendaraan over dimension dan overloading, menggunakan knalpot tidak sesuai spesifikasi tekhnis, menggunakan lampu isyarat (strobo) dan isyarat bunyi (sirine) serta kendaraan yang menggunakan plat nomor khusus atau rahasia.

“Kami mengimbau mari utamakan keselamatan berlalulintas guna mewujudkan Indonesia maju, serta selamat menunaikan Ibadah Puasa 1445 H,” tandasnya.

Pantauan media ini dilapangan, nampak anggota satlantas Polres Lahat bersama Jasa Raharja mengecek satu-persatu kelengkapan kendaraan sekaligus memberikan bingkisan takjil kepada para pengendara.

Ada yang melanggar seperti tak menggunakan Helm, pihaknya memberikan hukuman berupa push up ditempat.

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater