Puluhan Siswa SD Berprestasi Lulus Seleksi PPDB SMPN 1 Unggul Lahat Selatan 

Selasa, 5-Maret-2024, 15:53


LAHAT SELATAN – Puluhan siswa SD berprestasi di Kabupaten Lahat berhasil lalui seleksi Pengumuman seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN 1 Unggul Lahat Selatan. Sebanyak 58 peserta didik jenjang SD tersebut, resmi dinyatakan lulus sebagai calon peserta didik baru melalui jalur prestasi akademik dan non akademik, berdasarkan nilai dan peringkat raport SD.

Kepala SMPN 1 Unggul Lahat Selatan Johan Kapri MPd mengatakan, PPDB tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya. Bila tahun sebelumnya, PPDB dilaksanakan secara manual namun tahun ini PPDB dapat dilakukan secara online melalui website Sistem Informasi Penerimaan Siswa Terintegrasi (SIPERI) atau siperi.net.

“Portal website tersebut merupakan terobosan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat. Dan hanya lima sekolah jenjang SMP di Kabupaten Lahat, yang dipilih sebagai sampel PPDB melalui website oleh Disdikbud,” ujar Selasa (5/3/2024).

Sementara Waka Kesiswaan Evy Andriani SPd menuturkan, selain jalur prestasi akademik dan non akademik, SMPN 1 Unggul Lahat Selatan juga membuka pendaftaran jalur afirmasi dan pindah tugas orang tua mulai 25 – 27 Maret 2024 , sedangkan non zonasi 2 – 4 Mei 2024.

“Kami membuka kuota peserta didik baru tahun ajaran 2024/2025 sebanyak 192 siswa, dengan masing-masing kelas nantinya berjumlah 32 anak. Yang sudah lulus seleksi jelur prestasi ada 58 anak,” terangnya.

Evi menambahkan, meskipun pendaftaran dapat dilakukan secara mandiri oleh orang tua maupun peserta didik, namun tidak sedikit juga calon peserta didik baru yang meminta pihak sekolah untuk membantu mendaftarkan. Terlebih, apabila calon peserta didik berasal dari sekolah yang ada di desa dengan minim sinyal.

“Jadi kami juga memiliki data/berkas fisik siswa yang mendaftar tahun ini,” sampainya. (via)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

GUMAY TALANG - Minggu, 05-Mei-2024 - 15:05

DESA SUKARAMI BANGUN MCK & JALAN SETAPAK. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater