Direktur CV.Nauren Pangan Raya di Polisikan terkait Dugaan Penipuan Dan Penggelapan

Selasa, 21-Februari-2023, 15:44


MANGGUL -Direktur CV.Nauren Pangan Raya Sdri.RT yang Gudangnya berada di Desa Manggul Kecamatan Kota Lahat Kabupaten Lahat, di Laporkan ke SPKT Polres Lahat oleh Sdri.Okfi Anggriani (Senin, 20 Februari 2023) laporan di terima dengan No. LPN/94/I/2023/SPKT/RESLAHAT/POLDA SUMSEL .Tentang adanya dugaan Tindak Pidana Penipuan atau penggelapan.

Kejadian bermula ketika sekira awal November tahun 2022 , Okfi menitipkan uang untuk modal membeli beras senilai total keseluruhan sebesar Rp.351.000.000, – ( Tiga Ratus Lima Puluh Satu Juta Rupiah) dan uang tersebut telah di kelola CV.Nauren Pangan Raya untuk modal usaha pengadaan beras dalam program pemerintah Republik Indonesia berupa BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) kerjasama antara CV.Nauren Pangan Raya dengan Perum Buloq Sub Divisi Regional Lahat.

Dan terlapor berjanji bahwa uang tersebut akan di kembalikan lagi pada Okfi pada saat proyek tersebut berakhir pada ahir bulan Desember 2022.

Ternyata pada awal Januari 2023 ketika Okfi meminta uang tersebut untuk di kembalikan. Terlapor tidak mau mengembalikan uang tersebut dengan alasan yang tidak masuk akal dan tidak dapat di pertanggung jawabkan.

Atas kejadian tersebut Okfi Melapor ke Polres Lahat untuk dapat di Proses sesuai dengan Hukum yang berlaku di Negara Republik Indonesia, ” terangnya, Selasa (21/2/23) pada awak media

(TERIMO/LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater