Ciptakan Bibit Bibit Atlit, Pengurus Cabang Forki Lahat Seleksi Daerah Atlet Karate

Sabtu, 5-November-2022, 16:08


Lahat — Menuju Porprov XIV tahun 2023 di kabupaten Lahat, Pengurus Cabang Forki melaksanakan Seleksi daerah atlit karate kabupaten Lahat, Sabtu (05/11/2022) bertempat di SMP Negeri 1 Unggul Lahat Selatan kabupaten Lahat provinsi Sumsel.

Tampak dalam kegiatan Ketua Forki Kabupaten Lahat Matchik SH, Ketua Harian Forki Lahat dan jajarannya, Sekretaris Dispora Lahat, Tim Juri Serta Peserta atlit Karate.

Muhammad Nasir ketua pelaksana kegiatan mengatakan “Dasar kegiatan petunjuk AD/ ART Pengcab Forki kabupaten Lahat, rapat pengurus Pengcab Forki kabupaten Lahat . maksud dan tujuan kegiatan merealisasikan program kerja Pengcab Forki tahun 2022, terciptanya pola pembinaan atlet karate kabupaten Lahat sehingga menghasilkan para atlit yang handal . Sebagai ajang seleksi persiapan Porprov ke-XIV tahun 2023”, ungkapnya .

“Kegiatan di laksanakan pada tanggal 5 – 6 November 2022 di aula SMP Negeri 1 Lahat Selatan. Dengan peserta karateka dari perguruan yang tergabung dalam organisasi Forki dengan kategori (pemula, cadet, junior, dan Under 21) dengan jumlah atlit yang akan bertanding sebanyak 167 atlet .Terimakasih atas dukungan dan doanya sehingga kegiatan ini dapat terlaksana ,” Kata Nasir .

Sementara Matchik SH Ketua FORKI kabupaten Lahat yang juga tim Bupati Percepatan Pembangunan Kabupaten Lahat yang membuka secara langsung kegiatan menyampaikan hari ini kita bersama dalam kegiatan Pembukaan Kegiatan Seleksi Daerah Atlet Karate pengurus cabang Forki kabupaten Lahat. Terimakasih dan rasa bangga kepada semua pihak dan seluruh panitia sehingga kegiatan ini dapat terlaksana,

“Penyelenggaraan kegiatan ini di laksanakan sebagai sarana peningkatan kualitas para atlit karate di bawah FORKI kabupaten Lahat terlebih lagi di kabupaten Lahat sebagai tuan rumah pada tahun 2023 . Kepada anak anak kami para atlet karate tunjukkan lah kemampuan kalian berikan hasil yang terbaik dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas dan harapan kami para atlit dapat bersaing dan bertanding di even yang lebih tinggi lagi provinsi dan nasional,” ungkapnya.

“Kepada pengurus dan pelatih dari masing-masing perguruan karate di bawah FORKI, mari bersama mendukung semua program kerja FORKI, tetap berkomunikasi berkolaborasi untuk memajukan FORKI khususnya dan kabupaten Lahat pada umumnya. Dan kami juga mengajak kepada seluruh pengurus FORKI, pengurus cabang perguruan dan seluruh insan Karate di kabupaten Lahat untuk bersama sama mendukung dan mensukseskan Porprov tahun 2023 di kabupaten Lahat,”katanya.

Dalam kegiatan Pembukaan seleksi daerah atlit Karate menuju Porprov kabupaten Lahat tahun 2023 menyiapkan Bibit bibit atlit Forki yang handal dari 5 perguruan baik yang ada di dalam dan di luar . (EY)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater