Pemdes Singapura dirikan Posko Covid-19

Minggu, 26-April-2020, 16:09


LAHATONLINE, Singapura- Pemerintah Desa Singapur Kecamatan Kikim Barat bersama Karang Taruna perangakat desa mendirikan posko siaga Covid-19 untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap menyebaran corona virus disease(covid-19).

pjs kades Singapure Deka Aprita menjelaskan pendirian posko ini akan memudahkan memantau warga yang baru datang dari zona merah atau transmisi lokal Covid-19 ke desanya.

“Kami juga membentuk tim relawan dari aparat desa dan masyarakat. Kami akan adakan pembagianjam jaga” paparnya

Dia mengimbau warga desa yang dipimpinnya agar mematuhi protokol pencegahan penyebaran Covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah untuk mendukung upaya pemerintah dalam memutus mata rantai penyebarannya.

“Kami mengimbau masyarakat  tidak mudik atau perjalanan keluar daerah, setiap tamu dari luar daerah harus ditanya riwayat perjalanan dan dicek suhu tubuhnya. Masyarakat juga tidak boleh membuat acara yang melibatkan orang banyak, dan selalu jaga kebersihan serta selalu memakai masker jika keluar rumah,” pesannya.

Sementara itu ,adi menyampaikan komitmen  dalam mendukung pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid-19.

“Kami dari Karang Taruna Desa pasti membantu pemerintah desa dalam semua kegiatan termasuk dalam mengaktifkan posko siaga Covid-19,” katanya. (april/Ar3)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater