SUBARDI : DISARANKAN PT.SERD INVESTIGASI BERSAMA WARTAWAN KE LOKASI PENGEBORAN PANAS BUMI

Kamis, 19-Desember-2019, 07:59


MUARA ENIM – Tokoh masyarakat semende Drs.H.Ahmad subardi meresfon terkait statmen pihak Manajemen PT Supreme Energy RantuDedap yang membantah aktivitas perusahaan menjadi penyebab munculnya harimau, untuk tidak menjadi polimik disarankan perusahaan mengundang pihak media untuk melakukan investigasi bersama.

Subardi mengatakan sudah membaca bantahan pihak manajmen Pt.Serd yang dimuat di media tribunsumsel.com tanggal ( 18/12/2019) yang ditegaskan oleh Vice President Relations and Safety Health Environment Supreme Energy, Prijandaru Effendi.

Seperti kami kutif pernyataan manajmen Perusahaan di Tribunsumsel.com ” Kami (SERD) bekerja berdasarkan Izin Penggunaan Kawasan Hutan/IPPKH untuk melaksanakan kegiatan panas bumi di hutan lindung Bukit Jambul Gunung Patah.”

“Pembukaan kawasannya pun diatur sedemikian rupa agar tidak merusak lingkungan, atau mengganggu satwa liar,” katanya.

Dijelaskan Prijandaru, dalam beroperasional, PT SERD diawasi oleh Kementrian ESDM, KLHK, Dinas Kehutanan, dan pihak otoritas terkait lainnya.

“Atas pemberian izin dan pengawasan tersebut, kami justru diwajibkan untuk melaksanakan program penghijauan atau penghutanan kembali, yang luasnya tiga kali luasan yang kita buka, di daerah aliran sungai sekitar lokasi kami.”

Ketika dikonfermasi ke Humas Pt.Suprem ,M.Tajudin membenarkan kelarisifikasi tersebut, bahkan link beritanya sudah kami kirim, katanya.

Terkait dengan pernyataan itu sebagai orang semendo yang besar dirantau dedap saya memahami betul kondisi alam dirantau dedap, dan juga pernah kelokasi pengeboran panas bumi di Rantau dedap tersebut.

Oleh karna itu kami menyarankan agar PT.suprem energi Rantau dedap melakukan imvestigasi bersama dengab awak media untuk mendapatkan fakta fakta yang sebenarnya.

Hasil investigasi itu nanti akan didapat data data akurat menyangkut luasan hutan lindung yang rusak, pelaksanaan reklamasi, tingkat kebisingan alat bekerja, termasuk dampak lingkungan, katanya.( 02).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater