Tiap Tanggal 17, Rutin Rakor dan Upacara

Rabu, 18-Desember-2019, 23:29


LAHAT ONLINE, KARANG AGUNG – Pemerintah Kecamatan Pagar Gunung secara rutin melakukan upacara bulanan tiap tanggal 17 yang pesertanya merupakan ASN se Kecamatan Pagar Gunung.

Hal tersebut disampaikan Camat Pagar Gunung, Iskandar Jumaldi, Rabu (18/12). Menurutnya selain upacara, tiap tanggal tersebut pihaknya juga melakukan rapat koordinasi (rakor) bersama tripika kecamatan dan Kades se Kecamatan Pagar Gunung.

“Karena kegiatan ini kami rasa penting dilakukan, guna memupuk tali silaturahmi dan membahas kendala kendala yang ada di dalam desa, agar dapat segera diselesaikan,” ujarnya.

Selain membahas soal kendala yang ada di desa dan kecamatan, melalui rakor juga pihak kecamatan dapat menyampaikan informasi atau intruksi dari pemerintah daerah.

“Itulah gunanya rakor, kita bisa berbagi informasi, baik di desa maupun kabupaten. Sejauh ini, alhamdulillah kegiatan ini disambut baik oleh semua pihak,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Forum Kades Kecamatan Pagar Gunung Efranidi mengakui bahwa pentingnya kita mengikuti rakor, agar desa tidak ketinggalan informasi dan dapat menyampaikan kendala.

“Selain itu, kita dapat bertukar fikiran dalam rakor dan menjalin tali silaturahmi antar desa dan tripika Kecamatan Pagar Gunung,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater