Canangkan Pembangunan Lapangan Secara Swdaya

Minggu, 6-Oktober-2019, 16:16


LAHAT ONLINE, GUNUNG KEMBANG – Kepala Desa (Kades) Gunung Kembang, Sarkoni mengatakan bahwa pihaknya merencanakan akan membangun lapangan olahraga.

Menurutnya, lapangan olahraga yang akan di bangun tersebut merupakan hasil swadaya dan bantuan dari masyarakat luar dan dalam Desa Gunung Kembang.

“Bahannya seperti semen sudah ada yang kita dapat dari bantuan masyarakat, untuk pasir desa kita banyak, tinggal lagi proses pengerjaan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Sarkoni berharap saat pengerjaan lapangan nanti, masyarakat Desa Gunung Kembang terlibat, khususnya karang taruna desa.

“Karena hampir setiap sore muda mudi menghabiskan waktu di lapangan untuk bermain volly dan bola kaki. Dengan dibangunnya lapangan nanti, diharapkan para muda mudi dan anak anak dapat menyalurkan bakat dan hobi mereka di lapangan yang layak,” tandasnya.

Sementara itu, salah satu masyarakat, Iwan merespons positif wacana pembangunan lapangan tersebut. “Karena tempatnya kita sudah ada, tinggal di kerjakan,” katanya. (Ir22)

 

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater