WARGA TALANG RENGGANG MINTA LAMPU JALAN DIPERBAIKI

Selasa, 11-September-2018, 15:02


RAMBAI KACA – Lampu jalan yang berada di Dusun Talang Renggang Desa Rambai Kaca Kecamatan Suka Merindu mati. Akibatnya dusun tersebut gelap tanpa adanya penerangan jalan.

Junaidi  S Kom pemuda dusun tersebut menuturkan, bahwa sebelumnya masyarakat sangat terbantu dengan adanya penerangan tersebut. Namun, entah karena usia atau ada gangguan lain lampu tersebut mati.

“Sudah sekitar 5 bulan yang lalu lampu ini sudah mati. Kami tidak tahu penyebabnya,” kata dia, Selasa (11/9).

Lokasi lampu pun menjadi sangat penting lantaran berada di kawasan vital dusun. Hal itu menjadi sangat dibutuhkan bagi warga yang melintas maupun melakukan ronda pada malam hari.

“Lampu ini berada di perempatan jalan, jadi sangat terbantu penerangannya. Kalau mati, ya gelap gulita,” ungkapnya.

Lanjut Junai, terdapat 2 lampu di dusun tersebut yang bermasalah. Pihaknya ingin agar lampu tersebut segera diperbaiki.

“Saya sudah tanya ke PLN, kata mereka silahkan adukan kepada pemerintah desa, dan langsung dilanjutkan ke pihak kabupaten. Saya harap, hal ini segera teratasi, agar Dusun Talang Renggang kembali terang benderang,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Rambai Kaca Harianto mengungkapkan, bahwa pihaknya ingin agar warga bersabar dan untuk sementara memberikan penerangan di rumah.

“Terutama yang berada di tepi jalan  saya harap memasang lampu agar jalan tidak terlalu gelap. Hal ini insya Allah akan kami atasi,” ungkapnya. (RPW).

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater