Kades Suka Merindu Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir Desa Suka Cinta

Minggu, 12-Maret-2023, 12:44


Lahatonline.com, Suka Cinta – Kepala Desa Suka Merindu Kecamatan Merapi Selatan, pada pagi hari ini mengunjungi desa Suka Cinta di Kecamatan Merapi Barat, kunjungan tersebut tak lain guna menyalurkan Bantuan terhadap warga desa Suka Cinta yang terdampak banjir akibat luapan sungai Lematang pada Kamis lalu.

Dikatakan oleh Erpan Kepala Desa Suka Merindu, dirinya sengaja hadir ke desa Suka Cinta guna memberikan bantuan kepada korban banjir. Hal ini dilakukan sebagai wujud kepedulian terhadap warga yabg terdampak banjir.

“Kami sangat prihatin atas musibah banjir yang melanda, mudah-mudahan cepat pulih fan warga dapat beraktifitas kembali” ujarnya, Minggu, 1203/23.

Erpan berharap, dengan adanya bantuan tersebut dapat bermanfaat bagi warga yang terdampak banjir serta memotivasi agar warga tetap tegar dan semangat untuk menerima musibah ini dengan penuh lapang dada dan keikhlasan.

“Jangan putus asa, tetap semangat dan ercayalah dibalik musibah bajir ini ada hikmahnya” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Desa Suka Cinta Rudiansah menyampaik terima kasih kepada Kepala Desa Suka Merindu yang telah memberikan bantuan serta turut peduli terhadap warga desa.

“Semoga berkah dan terima kasih kami ucapkan kepada pak kades, Insya Allah ini sangat bermanfaat” tutupnya singkat.

Seperti diketahui bersama, pada 9 Maret 2023 lalu, terjadi banjir bandang di beberapa wilayah Kabupaten Lahat, akibat luapan sungai Lematang. Dikarenakan sejak pagi hingga siang hari Kabupaten lahat terus di guyur hujan.

Tidak Sedikit rumah warga yang berada di bantaran sungai diterjang air hingga hanyut, rusak berat maupun rusak ringan.

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater