IKSAN LIDINILLAH, PAHAMI TUPOKSI DAN BERSINERGI WAJIB BAGI PERANGKAT DESA

Kamis, 10-Februari-2022, 17:38


TALANG PADANG – Berdasarkan surat keputusan kepala desa tentang penunjuk dan pengangkatan perangkat desa Talang Padang Kecamatan Mulak Sebingkai Kabupaten Lahat, hari ini Kamis, 10 Februari 2022 sekira jam 09.00 pagi melantik perangkat desa.

Pelantikan dan pengucapan janji jabatan langsung dipandu oleh Kepala Desa didampingi petugas kerohanian dari Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Mulak Sebingkai dihalaman kantor sekretariat pemerintah desa.

Pengucapan dan sumpah janji jabatan oleh perangkat desa Talang Padang berjalan lancar serta disaksikan oleh Sekcam Mulak Sebingkai, kasi pemerintahan, serta staf, unsur BPD, LMP, PD, PLD serta para undangan lainya.

Setelah pengambilan sumpah janji jabatan serta pelantikan usai, Juliansyah Kepala Desa Talang Padang Kecamatan Mulak Sebingkai berpesan kepada perangkat desa yang baru agar menjalankan tugas dengan amanah sesuai dengan tupoksi masing – masing.

Saling dukung satu sama lain dalam pelaksanaan tugas. berdedikasi dan loyalitas sangat diharapkan dalam pelaksaan dan suksesnya setiap kegiatan pemerintahan dan pembangunan. sebagai skema dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat.

“Patut dipahami bahwasanya kita adalah pelayan masyarakat, maka dari itu, bekerjalah dengan sungguh – sungguh dan layanilah masyarakat dengan sepenuh hati.

Kedepankan kerjasama antar elemen masyarakat, lembaga, BPD, LPA dan unsur lainnya.

“Diharapakan juga kerja sama yang baik antara Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dengan pemerintah desa, dan marilah kita jalankan roda pemerintahan ini dengan sebaik – baiknya untuk mewujudkan masyarakat sejahtera dengan perubahan dan pembangunan yang berbasis pemerataan dan berazazkan keadilan”tegasnya.

Sementara itu, Iksan Lidinillah Sekcam Mulak Sebingkai menyampaikan selamat kepada perangkat desa yang telah dilantik oleh kepala desa.

Iksan berpesan perangkat desa agar menjalankan roda pemerintahan tetap solid serta kerjasama dalam membantu kepala desa guna mewujudkan visi dan misi kepala desa 6 tahun mendatang.

“Selalu berkoordinasi dan bantulah kepala desa dalam menjalankan roda pemerintahan menuju desa yang lebih maju baik dari asfek sdm, tata kelola pemerintahahan, infrastruktur dan ekonomi.

Setelah pelantikan, unsur tripika kecamatan serta seluruh undangan mengucapkan selamat kepada perangkat desa.
pelaksanaan pelantikan berjalan lancar dan khidmat

CAPLIN

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater