Puluhan KK Desa Jati Terima Dana BLT DD

Kamis, 3-Juni-2021, 21:53


JATI — Sebanyak 60 kepala keluarga (KK) warga Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang, selaku penerima manfaat dari dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang dikucurkan melalui anggaran dana desa (ADD) tahun 2021, bisa tersenyum lepas, karena, hak mereka telah dikeluarkan oleh Pemerintahan Desa (Pemdes) Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.

Turut menghadiri pembagian dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-ADD) tahun 2021 itu diantaranya, Camat Pulau Pinang Drs.Erlambang MM, Kapolsek Pulau Pinang AKP Erwanedi, Danramil Pulau Pinang Kapten Inf Mulyadi, Ketua BPD dan perangkat BPD serta perangkat Desa Jati, termasuk 60 kepala keluarga (KK) warga Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang Kabupaten Lahat, selaku penerima dana BLT-ADD tahun 2021.

Kepala desa (Kades) Jati Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, Hadi Darmawan menyampaikan, kepada puluhan penerima manfaat dari dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-ADD) tahun 2021 ini, agar uang yang diterima dapat dipergunakan sebaik baik mungkin.

“Dikarenakan kita masih dalam menghadapi Covid 19, kami juga dari Pemerintahan Desa (Pemdes) Desa Jati menghimbau kiranya masyarakat yang ada, dapat selalu mentaati anjuran dari Pemerintah tentang protokol kesehatan (Prokes) yakni, 5M,” tegas Hadi Darmawan dalam sambutannya saat memberikan bantuan dana BLT kepada warganya, pada Kamis (03/06/2021) kemarin dikantor Desa Jati.

Pengelontaran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) ini diakui Hadi Darmawan, merupakan dana DD untuk tahap I dan satu bulan yang akan diberikan kepada 60 kepala keluarga (KK) warga Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang, masing masing KK akan diberikan sebesar Rp.300 ribu.

“Ini merupakan hak kalian, dan kami selaku Pemerintahan Desa (Pemdes) Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang, wajib mengeluarkan, dan dana BLT yang telah diterima oleh 60 KK ini, baru memasuki termin Pertama, untuk satu bulan dan masing masing KK menerima sebesar Rp.300 ribu rupiah,” tambah Hadi Darmawan lagi.

Untuk pembagian dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) tersebut, dijelaskan Hadi Darmawan, tidak berhenti disini saja, akan terus berlanjut hingga kedepannya. “Karena, dana BLT DD tahun 2021 ini, merupakan hak kalian, dan percayalah satu rupiah pun saya berjanji tidak akan memotongnya. Dan, untuk tahap selanjutnya, agar kiranya warga Desa Jati khususnya penerima BLT DD dapat bersabar, kami akan memberikan hak kalian,” pungkas Kades Desa Jati, Kecamatan Pulau Pinang Lahat.

Armah (58) salah satu warga penerima manfaat dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahun 2021 dibincangi mengaku, sangat berterima kasih kepada seluruh perangkat Desa dan BPD Desa Jati Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat, yang telah menggeluarkan dana BTL ini.

“Biarpun hanya sebesar Rp.300 ribu, kami selaku warga ataupun penerima manfaat dari dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) ini merasa sangat terbantu sekali. Sebab, ditengah Pandemi kami tidak banyak melakukan aktifitas diluar rumah, dan Alhamdulillah hak kami telah diberikan. Terima kasih kepada Kades Desa Jati, Kecamatan Pulau Pinang, dan dana ini, akan kami gunakan untuk kebutuhan sehari hari,” tutup Armah.

Sementara, Camat Pulau Pinang Drs.Erlambang MM dalam sambutannya menegaskan, kiranya dana Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) tahun 2021 yang telah diterima dapat dimanfaatkan sebaik baik mungkin. Karena, diakui Camat, tidak diketahui kapan akan berakhirnya virus menular atau Covid 19 ini.

“Walaupun hanya sebesar Rp.300 ribu, tapi tetaplah pergunakan sesuai dengan kebutuhan sehari hari. Dana BLT yang kalian terima hari ini, itu baru Termin pertama 1 bulan, dan pembagian BLT akan berlanjut kedepannya. Kami juga mintak kepada warga agar tetap bersabar dan dapat selalu mematuhi Prokes 5M sesuai dengan anjuran dari Pemerintah,” kata Camat Pulau Pinang.

Namun, berita sebelumnya untuk ditahun 2021 berdasarkan praturan yang telah dikeluarka oleh Kementria Desa, dari 7 Aitem dan salah satunya dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk masyarakat yang terdampak Covid 19, tetap akan dicairkan selama 1 tahun melalui 3 kali termin.

Bahkan, sebelumnya BPMDesa masih dijabat oleh Ekman Mulyadi S.Sos dikonfirmasi mengaku, untuk tahun 2021 ini, masyarakat di 364 Desa dalam Kabupaten Lahat tetap akan menerima BLT yang dikucurkan melalui ADD akan diberikan pada awal Pebruari 2021. (Din)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater