SURAT EDARAN MENDAGRI “LARANG BUKBER” SATGAS COVID19 LAHAT SEGERA TINDAKLANJUTI

Rabu, 5-Mei-2021, 12:41


LAHAT – Dengan di keluarkannya surat edaran Mendagri tertanggal 04 Me 2021 tentang Pelarangan Kegiatan Buka Puasa Bersama pada bulan Ramadhan dan Kegiatan Open House/Halal Bihalal pada hari raya Idul Fitri 1442 H Tahun 2021. Pemerintah Kabupaten Lahat akan segera menindaklanjuti dan di teruskan ke organisasi perangkat daerah, kecamatan hingga Desa. Rabu (05/05/2021).

Detail isi Surat Edaran Mendagri tertulis, “Mencermati terjadinya peningkatan penularan COVID19 khususnya pada perayaan Idul Fitri 1441 H Tahun 2020 yang lalu serta pasca libur Natal dan Tahun Baru 2021. perlu dilakukan antisipasi pelaksanaan kegiatan selama bulan Ramadhan 1442 H Tahun 2021 dan menjelang perayaan saat dan pasca hari raya Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021.

Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka di minta kepada seluruh Gubernur/Bupati/Wali Kota mengambil langkah-langkah. di antaranya, melakukan pelarangan kegiatan Buka Puasa bersama yang melebihi dari jumlah keluarga inti di tambah 5 (lima) orang selama bulan Ramadhan 1442 H/ Tahun 2021.

Dan mengintruksikan kepada seluruh pejabat/ASN di daerah untuk tidak melakukan open house/halal bihalal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021″.

Ketika di konfirmasi Bupati Lahat melalu Kepala Bagian Protokol sekretariat daerah Abdul Rauf S.STP. M.Si mengatakan, ” dasar surat edaran Mendagri tanggal 04 Mei 2021 Tentanang pelarangan kegiatan buka puasa bersama pada bulan Ramadhan dan kegiatan open house /halal bihalal pada hari raya Idul Fitri 1442 H/Tahun 2021. Maka akan segera menindaklanjuti melalui Satgas Covid19 dan di teruskan ke organisasi perangkat daerah, Camat dan kepala Desa, terangnya.

CAPLIN SEGANTI

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater