Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono Beri Penghargaan 47 Personel Polres Lahat Dan 1 Warga

Senin, 12-April-2021, 12:15


Lahatonline.com, Lahat – Pada hari ini senen 12 April 2021, pukul 07.30 wib kapolres lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK memimpin apel upacara pemberian reward kepada 47 personel polres lahat dan 1 warga masyarakat.

Pemberian penghargaan ke 47 personel dan 1 masyarakat sipil yang mendapatkan penghargaan dari kapolres lahat sesuai dengan skep kapolres lahat no. Skep / 31/ IV / 2021 tanggal 10 april 2021 terdiri dari 47 personel gabunngan polres lahat dalam ungkap kasus tindak pidana narkoba jenis sabu seberat 71,5 gram dengan tersangka Wendy Oktaviansyah alias endik bin Hermansyah ( almarhum ) 43 tahun, tuna karya, alamat Rt. 03 Rw.01 kelurahan lahat tengah kec. Lahat kab. Lahat, 4 personel sat intelkam dengan inovasi mang Pe De Ka pak Kumis ( pelayanan SKCK dan sidik jari kunjungi masyarakat dan instansi ), 4 personel sat Hummas polres lahat dalam pelaksanaan bidang pelaporan dan viralisasi ke Tribrara Newa, Humas polri, media cetek dan ekektronik serta ke masyarakat.

Dan 1 masyarakat sipil bernama Anilaka, umur 43 tahun alamat asrama zipur kel. Pasar baru lahat atas kejujuran sebagai warga negara indonesia yang baik telah mengembalikan barang milik orang lain yang di temukan.

“Sebagai kapolres lahat saya mengucapkan banyak terima kasih atas kinerja rekan- rekan semua dalam hal pengungkapan kasus tindak pidana narkoba dan rekan yang lain dalam hal inovasi mang Pe De Ka Pak kumis ( pelayanan SKCK dan sidik jari dengan cara mengunjungi masyarakat dan instansi ) penyebaran serta pemiralan giat kepolisian yang di lakukan oleh bag humas polres lahat, sehingga masyarakat merasa puas atas kinerja kepolisian terutama masyarakat kab. Lahat, dan kami ucapkan banyak terima kasih kepada warga masyarakat yang baik hati di tengah pandemi covid 19 dan banyaknya aksi kejahatan di tengah – tengah masyarakat dengan tindakan mengembalikan barang milik orang lain yang di temukan.” Ujar Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, SIK.

Lanjutnya, dengan adanya pemberian reward atau penghargaan kepada personel yang berprestasi, dan masyarakat sipil di harapkan bisa menimbulkan semangat lebih tinggi dalam melaksanakan tugas bagi personel sesuai dengan wujud implementasi program pioritas kapolri menuju polri yang presisi di bidang transpormasi organisasi serta memotivasi prestasi dan kinerja yg baik dibidang operasional maupun di bidang pembinaan sehingga berdampak pisitif bagi kemajuan institusi polri khususnya polres lahat.

Dias

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Minggu, 17-Maret-2024 - 17:21

YM VS HCU Mulai Perang Spanduk. 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater