Warga Manfaatkan Sistem Tanam Tumpang Sari Lebih Menguntungkan

Selasa, 23-Februari-2021, 14:32


LAHAT ONLINE, RAMBAI KACA – Pemanfaatan menanam 2 tanaman dalam satu lahan merupakan hal yang sangat baik, hal tersebut sering disebut tumpang sari, pemanfaatan ini bisa menguntungkan dan memaksimalkan lahan, Senin (23/02). 

Menurut Harianto Kepala Desa Rambai Kaca Kecamatan Suka Merindu, melakukan tumpang sari dapat menguntungkan petani dan memberikan efisiensi lahan pertanian. 

“Contohnya saja, saya menanam tanaman kopi dibawah pohon cokelat, pohon cokelat bisa menjadi pohon penaung atau pelindung dari sinar matahari langsung untuk kelangsungan pohon kopi,” kata dia. 

Dikatakan Harianto, menanam tumpang sari keuntungannya dapat memanen lebih dari satu jenis tanaman saja. 

“Pemanenan dua jenis tanaman bisa serta merta dilakukan, contohnya saja tanaman cokelat dan kopi, kalau kopi sudah siap panen, bisa panen kopi juga, sembari cokelat dipanen. Masa menunggu panen kopi bisa sampai 2-3 tahun, jadi dibawah masa itu petani bisa dapat keuntungan dari memanen buah cokelat,” ujarnya. 

Sementara itu, Junaidi petani lainnya mengaku, bahwa tumpang sari memang sudah ada sejak lama, namun hanya segelintir petani saja yang sudah menerapkannya. 

“Penerapannya memang belum terlalu signifikan, karena memang mereka yang telah menerapkan sudah tahu keuntungannya. Memang belum banyak petani yang menerapkan sistem tanam ini, padahal lebih menguntungkan,” pungkasnya. (nb). 

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater