PEMUDA SEMAKIN KRITIS DAN CERDAS, GEMAPELA KEMBALI ADAKAN PELATIHAN YANG KE-8

Rabu, 27-Januari-2021, 11:35


LAHAT – Gerakan Mahasiswa dan Pemuda Lahat kembali melakukan Pelatihan Kader, kegiatan rutin ini dilakukan setiap bulan dan sudah mencapai 8 kali pelatihan, tidak tanggung-tanggung hasil dari kegiatan rutin ini kader gemapela sudah mencapai 200 orang lebih di setiap desa kabupaten Lahat.

Ketua Pelaksana Yoga menjelaskan pelatihan kader kali ini mengangkat tema “Kontemplasi Peran Pemuda Dalam Menghadapi Neokolonialsme, dan akan dilaksanakan di Sekretariat Umum Gemapela di kelurahan Bandar Jaya, Kecamatan Lahat pada tanggal 30-31 Januari 2021 nanti” Ujar Yoga

Yoga juga menambahkan tema ini sengaja mereka angkat karena sangat sesuai dengan keadaan kita hari ini. Penjajahan gaya baru sudah sangat terasa di kabupaten Lahat khususnya, kita seperti hidup dilumbung padi tapi mati kelaparan, oleh karena itu kami menilai penting nya peran pemuda untuk menghadapi neokolonialsme ini.

Belly Apriansyah selaku Kabid OKK GEMAPELA memaparkan bahwa Pelatihan Kader Gemapela (PKG) selalu diadakan di tempat yang berbeda dan selama pandemi kami selalu menjalankan protokol kesehatan serta pengurangan peserta pelatihan sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19.

“Tidak banyak syarat untuk mengikuti PKG ini yang penting kawan-kawan berumur 17-35 Tahun serta sehat secara jasmani dan rohani karena manusia bisa berpikir jika rohani maupun jasmaninya sehat” jelas belly

Goals dari pelatihan ini setiap calon kader mampu memahami semua permasalahan sosial serta mampu mengimplementasikan pikirannya dalam berbagai AKSI nyata.

(J. Fernandes)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater