Puskesmas Pagaragung Gelar Lokakarya Mini Lintas Sektoral

Jumat, 27-November-2020, 13:13


LAHAT — Guna untuk meningkatkan kinerja dan evaluasi Puskesmas dalam memberikan pelayanan yang ada, membuat Puskesmas Pagar Agung Kecamatan Lahat, menggelar Lokakarya Mini Lintas Sektoral.

Acara tersebut, dilaksanakan dikantor Puskesmas Pagar Agung Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, pada Kamis (26/11/2020), kemarin sejak pukul 09.30 WIB sampai dengan jam 12.30 WIB.

Turut hadir dalam kegiatan itu, unsur Tripika Kabupaten Lahat, Camat Lahat Subhan Awali S.stp MM beserta empat Kelurahan dan dua perwakilan Desa yang ada di wilayah Kota Lahat. Juga hadir Koramil Kota yang diwakili Babinsa dan Kapolsek Kota IPTU Irsan SE, Kanit Reskrim IPDA Budi Agus SE, dan anggota Humas Polsekta Lahat.

“Diharapkan melalui program ini, kedepan bisa mengetahui kendala serta hambatan yang harus diselesaikan. Untuk itulah, tujuan kita gelar program lokakarya mini antar sektoral yang diadakan setiap Pertriwulan,” ungkap Kepala Upt Puskesmas Pagar Agung Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, Elva Yudianti S.st, dalam sambutannya, kemarin.

Untuk diketahui, sambungnya, acara ini tidak akan terlaksana, apabila tanpa dukungan semua staf dan jajaran di Puskesmas Pagar Agung Lahat, serta instansi lainnya. Karena kegiatan ataupun program lokakarya mini antar sektoral dilaksanakan Pertriwulan.

Ia menjelaskan, bahwa tujuan dari program lokakarya mini antar sektoral adalah untuk meningkatkan kinerja dan evaluasi Puskesmas dalam memberikan pelayanan yang ada di Puskesmas Pagar Agung Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat.

Serta kata Elva Yudianti, semoga melalui program ini harapan kedepan bisa mengetahui kendala serta hambatan yang harus diselesaikan. Oleh sebab itulah, dapat melakukan melalui Lokakarya Mini Antar Sektoral yang dilaksanakan setiap tiga bulan sekali.

“Ditengah tengah masa pandemi atau Covid 19 ini, memang tidak banyak dilakukan. Namun, dalam program ini, akan terus kita lanjutkan. Terimakasih kami ucapkan kepada unsur Tripika yang telah hadir dalam program Lokakarya Mini Antar Sektoral,” tutup Kepala UPT Puskesmas Pagar Agung.

Sementara, dalam kata sambutan Camat Lahat Subhan Awali S.stp MM mengajak instansi terkait dapat mendukung program Lokakarya Mini Antar Sektoral yang ada. Tujuannya, agar upaya kedepan dalam memberikan pelayanan kesehatan bisa berjalan dengan baik, dan is the best.

Akan tetapi, sambung Camat Lahat, menggigat covid-19 masih ada dan harus bersama sama kita perangi. Salah satunya, dengan tidak kendor memakai masker dan jangan mudah panik menghadapi Pandemi atau Covid 19.

“Serta yang terpenting tetap patuhi protokol kesehatan dengan 3M memakai masker setiap mau bepergian kemanapun, mencuci tangan setelah beraktifitas dan tetap menjaga jarak atau hindari kerumunan,” ingat Camat Lahat.

Usai sambutan dari Camat Lahat, acara selesai dan dilanjutkan dengan kegiatan senam kecil supaya dalam penyampaian materi seputar perkembangan virus Corona tidak terlalu menjadi pikiran, tegang, terakhir acara ditutup dengan berdoa. (Din)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater