Warga Desa Lesung Batu Gotong Royong Benahi Akses ke Kebun

Sabtu, 5-September-2020, 20:00


LAHAT ONLINE, LESUNG BATU – Guna memberikan kenyamanan antar sesama, masyarakat Desa Lesung Batu Kecamatan Pagar Gunung hari ini membenahi akses mereka untuk ke kebun, Sabtu (5/9).

Kepala Desa (Kades) Lesung Batu, Rudiansyah mengatakan terdapat dua lokasi yang dibenahi warga, yakni membersihkan jalan usaha tani dan memperbaiki jembatan gantung.

“Berisikan para perangkat desa, BPD dan masyarakat, hari ini kami melakukan kegiatan gotong royong ke area perkebunan, agar masyarakat lebih nyaman saat ke kebun,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rudi menegaskan bahwa kegiatan gotong royong ini secara rutin dilakukan, guna menjaga kebersihan lingkungan desa.

“Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga kian mempererat tali silaturahmi dan kekompakan masyarakat kiat terjaga,” tandasnya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater