PETANI ‘TEMBAKAU PEHANGAI’ MENGELUH, MINTA SOLUSI PEMKAB LAHAT

Minggu, 30-Agustus-2020, 09:02


TANJUNG BERINGIN – Beberapa petani tembakau asal Desa Tanjung Beringin kecamatan Merapi Selatan kabupaten Lahat mengeluhkan susahnya dalam hal pemasaran hasil tembakau yang mereka tanam. Sabtu(30-8-20)

Pantauan media ini Sijul salah seorang petani tembakau mengatakan sangat susah untuk pemasaran hasil bercocok tanam nya terkhusus tanaman tembakau” ya memang susah pemasarannya,dari zaman Jepang dulu di Desa Tanjung Beringin ini memang banyak petani tembakau, cuman itulah pemasarannya agak susah” jelasnya. Biasanya kami jual tembakau ini dengan cara ketengan,kami jual untuk saat ini per tebek/buah kisaran Rp.3000-5000″ ujarnya.

Kami berharap kiranya pemerintah daerah kabupaten Lahat dapat memberikan solusi yang tepat seperti adanya stokis atau pembeli tetap yang diprogramkan oleh pemkab Lahat,jadi kan enak kami menjual ada kepastian kalau begini” tambahnya. Ya kalau selama ini kami jual dengan cara ketengan tadi” tutupnya.

Sementara itu Romlah yang juga pernah menjadi petani tembakau mengatakan kalau saja dikepemimpinan Bupati Cik Ujang,SH ini ada solusi sebab tanaman tembakau ini merupakan salah satu potensi kekayaan yang ada di kabupaten Lahat, ingat ya tembakau di Tanjung Beringin inilah yang terkenal dikabupaten Lahat yang lebih dikenal dengan Mbakue Pehengai”ujarnya. Harapan kami petani kiranya Pak Bupati dapat memberikan solusi terbaik nya, sehingga para petani tembakau hidup sejahtera.

Tembakau atau nama ilmiahnya Nicotiana merupakan tumbuhan berdaun lebar yang gunanya untuk bahan baku rokok kretek. Tanaman ini berasal dari Amerika Utara yang hingga saat ini sudah menjadi tanaman populer di seluruh dunia.

(MGS/LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater