Peduli Pendidikan Anak, dr. Desi Buka English Course dan Ruang Baca Gratis

Selasa, 11-Agustus-2020, 16:47


Lahat – Dikenal sebagai seorang dokter spesialis anak yang bertugas di salah satu rumah sakit di Kabupaten Lahat, dr. Nanyu Fatimah Desi Mardiyah, S. pA atau lebih dikenal dengan Dokter Desi, juga mengabdikan dirinya kepada dunia anak-anak dengan memberikan dedikasi di bidang pendidikan.

Langkah yang diambil oleh istri dari dr. Nova A, SpOG ini ialah dengan membuka English Course dan Ruang Baca yang diberi nama Q n V dengan beralamat di Jalan Serma Jamis Nomor 6, Kelurahan Pasar Baru, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat (praktek dr. Nova A. SpOG).

Menariknya, anak-anak yang belajar dan mendaftarkan diri di Q n V tidak dipungut biaya sepeser pun. Bahkan beberapa fasilitas seperti ruang belajar, ruang baca, alat tulis, dan buku juga diberikan secara cuma-cuma.

Pada hari ini, Selasa (11/08) dilakukan Grand Opening atau pembukaan dengan turut dihadiri para peserta kursus Ketua RT 10 RW 3 Kelurahan Pasar Baru, Dedi, serta Ilham selaku pengajar.

Menurut dr. Desi, anak-anak yang belajar dibatasi dari pendidikan SD hingga SMA dengan waktu belajar 3 x dalam seminggu.

“Semua berawal dari kecintaan saya terhadap Bahasa Inggris dan anak-anak. Dari itu tercetuslah mendirikan Q n V English Course dan Ruang Baca secara gratis. Semua yang berminat untuk belajar akan kita tampung di sini. Waktu belajar juga nantinya akan dibagi menjadi dua sesi setiap hari belajar yakni Selasa, Rabu, dan Kamis. Waktu belajarnya satu jam dimana termin pertama pukul 14.00-15.00 WIB untuk termin kedua pukul 16.00-17.00 WIB,” ujar dr. Desi.

Setelah pelaksanaan Grand Opening, siswa diberikan test sebagai penyaringan kelas belajar.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater