Bapenda Lahat, Semaksimal Mungkin Optimalkan Pendapatan Daerah

Senin, 10-Agustus-2020, 17:17


Lahatonline – Penerimaan PAD Kabupaten Lahat tahun 2020 patut mendapat apresiasi. Pada kuartal kedua, Bapenda Kabupaten Lahat telah mencapai 68% dari target PAD tahunan Kabupaten sebesar Rp 103.070.819.000,- yaitu sebesar Rp. 70.088.157.000,-. Hal itu disampaikan langsung oleh Kepala Bapenda Lahat, Subrannudin SE MAP. Senin (10/8/20).

” bersyukur pencapaian penerimaan PAD tahun 2020 pada kuartal ke-2 ini telah mencapai 68 % dari besaran target tahunan setelah Refusing sebesar Rp 103,07 Milyar,” Ucap Kepala Bapenda Lahat, Subrannudin.

Lebih lanjut Kepala Bapenda Lahat mengatakan bahwa pihaknya akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk mengoptimalkan Pendapatan Daerah di setiap sektor yang ada.

”Bapenda akan terus berupaya untuk mengoptimalkan pendapatan daerah, terutama di sektor pajak daerah seperti PBB,” Terangnya.

Lebih lanjut ia menjelaskan, sebagai langkah awal penertiban dan peningkatan kesadaran bayar pajak PBB bagi ASN, kita telah keluarkan Surat Edaran Bupati No.800/1335/BAPENDA-II/2020. Hal ini cukup signifikan telah menyumbang pendapatan kurang lebih Rp. 1,8 Milyar, ” terang Subrannudin sambil menambahkan target selanjutnya lunas Pajak PBB sampai di tingkat Desa.

Editor Tahrim

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater