Pantauan Masih Jadi Tradisi di Desa Kuba

Saat Acara Pernikahan

Jumat, 7-Agustus-2020, 20:15


LAHAT ONLINE, KUBA – Desa Kuba Kecamatan Pulau Pinang masih melakukan pantauan saat acara pernikahan dan tradisi ini tak hanya di Desa Kuba, namun di desa desa lain di Kecamatan Pulau Pinang dan desa lainnya, Jumat (7/8).

Kepala Desa (Kades) Kuba, Jahirul membenarkan hal tersebut. Menurutnya tradisi pantauan ini perlu dilestarikan, ditengah perkembangan jaman yang kian maju dan berkembang.

“Pantauan tak hanya saat lebaran, namun saat acara pernikahan pun dilakukan. Dimana pengantin beserta keluarga dan kerabatnya mendatangi rumah rumah sekitar dan tuan tumah menyiapkan jamuan makanan,” ujarnya.

Selain pantauan, Jahirul menuturkan saat ada acara di desa, biasanya masyarakat meluangkan waktu untuk dirumah dan mengurangi sedikit aktivitas diluar rumah untuk menghormati ahli hajat.

Sementara itu, salah satu masyarakat luar yang menyaksikan tradisi pantauan tersebut berharap agar kearifan lokal ini dapat terus terjaga. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater