Ketua GOW Kabupaten Lahat Hadiri Harganas Ke 27 Tahun Di UPT Puskesmas Tanjung Tebat

Senin, 29-Juni-2020, 18:36


TANJUNG TEBAT – Dalam rangka memperingati Harganas yang ke 27 tahun, yang jatuh pada tanggal 29 Juni 2020. Kali ini mengusung tema BKKBN Baru dengan cara baru dan semangat baru hadir dalam keluargamu, keluarga hebat dan terencana. Bertempat KUPT Puskesmas Tanjung Tebat peringatan ini di gelar.

Dihadiri Ketua GOW Hj Sumiati Spd, Kadis Dalduk Ujang Kurniawan SE, MM, Camat Tanjung Tebat Ariapulun SE, KUPT Puskesmas Tanjung Tebat Martina Am-Kep, Ketua TP – PKK Neti Ariapulun Am-Kep, Kabid KB Niken Ekodianti , Kabid Penyuluhan Pergerakan Farida Hasibuan, dr Umum Nova Angraini, Kader Kaber dan seluruh Ketua TP PKK Desa di Kecamatan Tanjung Tebat.

Kadis Dalduk Ujang Kurniawan SE, MM mengapresiasikan ” di era new normal ini kami harapkan tetap selalu waspada, karena penyebaran virus corona masih ada, dengan adanya Harganas Ke 27 ini BKKBN melakukan perencanaan dengan terus mengalakan KB dengan dua anak cukup.

BKKBN Kabupaten Lahat mengikuti perlombaan KB dengan Target 6786 Aseptor, setiap Desa ditargerkan 18 Aseptor jumlah di Kecamatan Tanjung Tebat mencapai 57 Aseptor. Diperioritaskan Pil dan Kondom. ” ujar Kadis.

Lanjut Kadis ” Insya Allah Kabupaten Lahat target tercapai, dari 24 Kecamatan dan 17 Kelurahan yang ada di Lahat semua mendukung Hari Keluarga Nasional” harap Ujang.

Sementara itu menurut Ariapulun SE ”
Keluarga merupakan filter bagi anak- anak, dan merupakan tempat ternyaman baginya. Kita bisa menghindari anak dari pengaruh Narkoba, Sex bebas dan prilaku yang menyimpang. ujar Camat Tanjung Tebat.

Ditempat yang sama Sumiati Spd selaku Ketua GOW sekaligus Wakil Ketua TP- PKK berwejangan ” dengan adanya KB menghilangkan falsafah lama banyak anak banyak rezeki, dua anak cukup tingkat pendidikan akan terjamin aman dan sejahtera.

Alhamdulilah, acara peringatan Harganas ke 27 rahun di Kecamatan Tanjung Tebat ditempatkan di Puskesmas Tanjung Tebat berlangsung sukses tanpa hambatan walau persiapan dilakukan hanya tiga hari. Animo ibu- ibu usia subur begitu tinggi untuk menjadi peserta KB. Ucapan terima kasih pada pimpinan cabang Bank Sumsel Babel bapak Taufik yang telah memberikan Cendramata kepada seluruh Ketua TP- PKK se- Kecamatan Tanjung Tebat”pungkas Martina Am- Kep selaku KUPT Puskesmas Tanjung Tebat ( Novita/ Idham)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater