BUPATI LAHAT SALURKAN BLT DD SECARA SIMBOLIS DENGAN MASYARAKAT KIKIM BARAT

Sabtu, 30-Mei-2020, 23:55


LAHATONLINE, SUKABAKTI – Penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) secara simbolis dilakukan oleh Bupati Lahat Cik Ujang SH didampingi unsur muspida, yang berlokasi di Desa Sukabakti Kecamatan Kikim Barat (12/5).

Turut hadir dalam acara penyerahan tersebut diantaranya  Camat Kikim barat, Danramil Kikim areaKapten Kapolsek Kota Kaban Kesbangpol H Surya Desman SIp MM, Kepala BPBD Ali Afandi, Kades Makatirtama, Kades Se Kikim Barat dan perwakilan penerima BLT.

Dalam sambutannya Bupati Lahat Cik Ujang menyebutkan hari ini pemerintah kabupaten (pemkab) telah membagikan bantuan langsung tunai dari Dana Desa (DD) bandar jaya, suka bakti, penantian,wonorejo, suka merindu,lubuk seketi.tahun 2020 kepada masyarakat yang berhak menerimanya. “Bantuan ini adalah bantuan bagi masyarakat yang terdampak Covid-19,” sebutnya.

Bupati juga menghimbau warga untuk menerapkan protokol kesehatan, jaga jarak, sering cuci tangan, dan jangan berkerumun. “Mari kita sama-sama menjaga dan mencegah penyebaran Covid-19 ini. Kita harus kompak, seluruh masyarakat Kabupaten Lahat dan petugas keamanan harus bersama-sama untuk mencegah dan melawan Covid-19,” imbaunya. 

Bupati juga barharap kepada keluarga yang ada di luar kota untuk tidak pulang dulu apalagi dari daerah zona merah. “Apabila ada keluarga didatangi oleh aparat Pemkab Lahat bersama TNI-Polri jangan tersinggung, kadang-kadang dicegat mobil ataupun didatangi ke rumah. Jika nanti dilakukan pemeriksaan agar tidak tersinggung karena itu sudah protokol kesehatan Kabupaten Lahat yang diinstruksikan dari pusat dalam mencegah penyebaran Covid-19,” pesannya. (Ar3)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT

LAHAT - Rabu, 27-Maret-2024 - 17:54

Guru Penggerak Terus Bertambah 

selengkapnya..

TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater