Jelang Lebaran Ardiansyah Bagikan 1.000 Ekor Ayam dan 100 Paket Sembako

Kamis, 21-Mei-2020, 23:23


Lahat – Masih dari DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lahat. Kali ini salah seorang anggota DPRD Lahat dari partai berlambang Banteng ini, Ardiansyah atau Ancha, berbagi kebahagiaan bersama masyarakat menjelang Hari Raya Idulfitri 1441 H.

Agak sedikit berbeda, politisi yang tinggal di Desa Tanjung Payang, Kecamatan Lahat Selatan, membagikan 1.000 ekor ayam dan 100 paket sembako. Pembagian dilakukan untuk masyarakat Dapil-3, Kabupaten Lahat.

Saat dikonfirmasi, Ancha mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan pada hari ini murni menggunakan dana pribadi.

“Alhamdulillah di tengah banyak kesulitan saat suasana sekarang, kita masih bisa berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Ini murni dari dana pribadi dan didukung juga oleh DPC PDI Perjuangan Kabupaten Lahat. Semoga apa yang bisa kita berikan saat ini bisa bermanfaat dan menjadi berkah untuk kita semua,” ujarnya. Kamis (21/05/2020).

Pada kesempatan ini, Ancha juga menyampaikan imbauan agar masyarakat selalu dalam kesabaran di tengah ancaman Pandemi Covid-19. Dirinya juga meminta maaf di masa Idulfitri yang sebentar lagi tiba.

“Terus jaga kebersihan dan kesehatan. Selalu ikuti anjuran pemerintah. Mari tingkatkan iman dan imun kita di bulan Ramadhan ini. Dalam kesempatan ini, kami meminta maaf setulusnya jika selama ini ada khilaf dan salah baik disengaja maupun tidak disengaja. Taqabbalallahu Minna Waminkum. Minal Aidin Walfaizin, mohon maaf lahir dan batin,” ungkapnya.

Dalam pantauan tim Lahat Online, terlihat masyarakat penerima manfaat dari bantuan Ardiansyah merasa sangat senang dan terharu. Memang yang diperbantukan Ardiansyah merupakan yang sangat mereka butuhkan saat ini.

(Aan LO)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN
KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

MULAK ULU - Minggu, 14-April-2024 - 09:00

PENOMENA MISTIS TEBAT BESAK LAWANG AGUNG

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater