Pemdes Kupang Bagikan BLT Dana Desa

Rabu, 20-Mei-2020, 19:18


LAHAT ONLINE, KUPANG – Bertempat di Kantor Desa Kupang, Pemerintah Desa Kupang Kecamatan Pagar Gunung membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari dana desa, Rabu (20/5).

Pembagian BLT Dana Desa ini disaksikan oleh Unsur Tripika Kecamatan, BPD dan Perangkat Desa Kupang dan diberikan kepada 5 Kepala Keluarga (KK).

Kepala Desa (Kades) Kupang, Edi Aspawan mengatakan bantuan yang diperuntukan selama tiga bulan tersebut tak bisa langsung dibagikan secara sekaligus, sesuai intruksi dari Camat Pagar Gunung.

“Hari ini kita bagikan BLT Dana Desa untuk bulan April, setelah lebaran baru kita bagikan untuk Bulan Mei dan di bulan berikutnya dengan nominal 600 ribu per bulan atau 1.8 juta per tiga bulan,” ujarnya.

Sementara itu, Camat Pagar Gunung, Iskandar Jumaldi SE meminta para penerima BLT Dana Desa ini agar dapat memanfaatkan sebaik baiknya.

“Tunda dulu beli baju lebaran atau beli kue lebaran yang berlebihan. Tolong berikan bahan pokok, karena kita tidak tau, kapan pandemi ini berakhir dan apakah bantuan ini akan tetap ada nantinya,” katanya. (Ir22)

donasi relawan lahatonline.com
Bagikan ke :
Share on Facebook Share on Google+ Tweet about this on Twitter Email this to someone Share on Whatsapp

BERITA TERKINI

LAHAT DALAM POTRET

LAHAT
MERAPI TIMUR - MERAPI BARAT - MERAPI SELATAN
PULAU PINANG - GUMAY ULU - GUMAY TALANG - LAHAT SELATAN

PAJAR BULAN - Selasa, 23-April-2024 - 09:10

Puskes Pajar Bulan, Gelar Re – Akreditasi 

selengkapnya..

KOTA AGUNG - MULAK ULU - MULAK SEBINGKAI - PAGAR GUNUNG - TANJUNG TEBAT
TANJUNG SAKTI PUMU - TANJUNG SAKTI PUMI

LAHAT - Selasa, 16-April-2024 - 18:21

Polres Lahat Gelar Halal Bihalal

selengkapnya..

Nak Keruan Gale

Seni Budaya

Wisata

Almamater